Penerbang Tempur Lanud RSN Pekanbaru Latihan Terbang Malam Sepekan

Nusantaratv.com - 30 Januari 2024

Salah satu jenis pesawat yang dioperasikan pilot dari kesatuan Hawk 100/200 dan penerbang F-16 Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin. (ANTARA/HO-Humas Lanud Roesmin Nurjadin)
Salah satu jenis pesawat yang dioperasikan pilot dari kesatuan Hawk 100/200 dan penerbang F-16 Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin. (ANTARA/HO-Humas Lanud Roesmin Nurjadin)

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - Pilot pesawat tempur Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin dari Skadron Udara 12 dan Skadron Udara 16 Wing Udara 6 menggelar latihan terbang malam selama sepekan ke depan.

Latihan ini merupakan program yang disusun Lanud Rsn dalam meningkatkan profesionalitas para penerbang tempur, yang berasal dari Hawk 100/200 dan penerbang F-16.

"Latihan terbang malam ini untuk meningkatkan kesiapsiagaan para penerbang TNI AU, khususnya di Lanud Roesmin Nurjadin," kata Komandan Lanud Rsn, Marsma TNI Feri Yunaldi, S.E., M.Han, dalam keterangannya di Pekanbaru, Selasa.

Menurut Feri sejumlah program yang dilaksanakan di antaranya program transisi, konversi, upgrading wingman untuk meningkatkan kualifikasi serta program instructor pilot course.

"Jika sewaktu-waktu ada perintah untuk melaksanakan operasi pada malam hari maka para pilot tempur Lanud Rsn sudah siap melaksanakannya," katanya.

Selain itu latihan terbang malam hari katanya lagi merupakan program latihan yang dilaksanakan tiap sortie berbeda beda.

"Program latihan yang berbeda dimulai dari instrumen flight, pattern flight, sampai dengan simulasi penembakan udara ke darat di malam hari," demikian Feri.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close