Pemprov NTB Jalin Kerjasama Sister Province Dengan Provinsi Utara Australia

Nusantaratv.com - 29 Maret 2022

Pemprov NTB Jalin Kerjasama Sister Province Dengan Provinsi Utara Australiadalam bidang pariwisata, pendidikan, industri, perdagangan dan investasi. Foto (Humas Pemprov)
Pemprov NTB Jalin Kerjasama Sister Province Dengan Provinsi Utara Australiadalam bidang pariwisata, pendidikan, industri, perdagangan dan investasi. Foto (Humas Pemprov)

Penulis: Gabrin

Nusantaratv.com - Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menjalin hubungan kerjasama Sister Province dengan Provinsi Utara Australia (Northern Territory) dalam bidang pariwisata, pendidikan, industri, perdagangan dan investasi.

Hubungan kerjasama tersebut disampaikan Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah saat menghadiri penandatanganan Letter of Intent (Lol) antara Pemerintah Provinsi NTB dan Pemerintah Northern Territory (NT) secara virtual di Gedung Sangkareang Kantor Gubernur NTB, Senin (28/3/2022). 

“Alhamdulillah, hari ini menandatangani sister province antara Provinsi NTB dengan Provinsi Utara Australia (Northern Territory of Australia), dimana kedua provinsi akan saling membantu di area pariwisata, pendidikan, industri, perdagangan dan investasi,” ujar Gubernur Zulkieflimansyah.

Zulkieflimansyah menjelaskan, Pemerintah Provinsi NTB sangat senang dengan adanya kerjasama dalam berbagai bidang dengan Provinsi NT of Australia.

“Kami sangat senang menjalin kerjasama berbagai bidang dengan Northern Territory, semoga kedepannya akan lebih banyak kerjasama lagi,” tambahnya.

Sementara itu, Duta Besar Australia untuk Indonesia, H.E Penny Williams PSM menyatakan bahwa kerjasama tersebut sangat penting untuk membangun hubungan yang baik antara Pemerintah Provinsi NTB dan Provinsi NT of Australia.

“I am really excited to join this today. This is an important relationship and collaboration between West Nusa Tenggara and Northern Territory,” ungkap H.E Penny Williams.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close