Nusantaratv.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandarlampung mengatakan bahwa para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) harus terus berinovasi pada produk agar bisa bersaing di pasaran.
"Kreasi dan inovasi baru harus terus diciptakan oleh pelaku usaha kecil atau rumahan, agar barangnya bisa bersaing dengan lainnya," kata Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana di Bandarlampung, Selasa.
Dia mengatakan pemerintah daerah juga akan terus mendorong pelaku usaha mikro kecil untuk bisa menciptakan hal-hal baru, dengan memberikan pelatihan serta pendanaan, khususnya mereka yang memiliki usaha rumahan.
"Di Bandarlampung ini pelaku usaha rumahan kan banyak terutama yang dilakukan oleh kaum ibu. Maka itu mereka kami berikan pelatihan agar tercipta produk-produk yang dapat bersaing di pasaran," kata dia.
Kemudian, lanjut dia, tujuan melatih para kaum ibu yang memiliki usaha rumahan tersebut, agar setelah mereka mendapatkan ilmu dan mahir, dapat memberikan pengalaman yang diperoleh kepada pelaku usaha lainnya.
"Pelatihan yang kami berikan membuat kue dengan resep baru serta suvenir dari kain tapis. Jadi walaupun di rumah ibu-ibu ini tetap bisa berkreasi dan berinovasi menciptakan produk-produk yang bisa dijual dan bersaing di pasaran," kata dia.
Wali Kota pun menegaskan bahwa pemerintah juga akan turut membantu pemasaran dari produk-produk yang dihasilkan oleh para pelaku UMKM rumahan tersebut.
"Penjualannya nanti kami bantu, dengan menyiapkan ruko di daerah Bumi Waras untuk memasarkan produk olahan makanan dan kreasi suvenir dari kain tapis. Bahkan kalau produk yang dihasilkannya bagus-bagus, bila ada tamu kami akan ambil dari kelompok ibu-ibu ini sebagai cenderamata," kata dia(Ant)