Pemasangan Tenda Mulai Dilakukan Dilokasi Pemakaman Eril, Warga Datang Mendoakan

Nusantaratv.com - 11 Juni 2022

Pemasangan tenda dilokasi pemakaman Eril. Foto: Saifal Ode
Pemasangan tenda dilokasi pemakaman Eril. Foto: Saifal Ode

Penulis: Saifal Ode | Editor: Supriyanto

Nusantaratv.com -- Tenda di lokasi pemakaman putra sulung Gubernur Jawa Barat, Emeril Khan Mumtadz mulai didirikan, pada Sabtu Sore, (11/06/22).

Terlihat tenda dibangun tidak jauh dari lokasi untuk tempat pemakaman, yaitu di dekat bangunan Islamic Centre yang berada di kecamatan Cimaung, kabupaten Bandung Jawa Barat.

Tenda dibangun cukup luas, melibatkan sejumlah pekerja. Diperkirakan banyak pejabat yang akan hadir di lokasi.

Pembuatan tenda ini menjadi tontonan warga sekitar, bahkab banyak juga warga yang sengaja berhenti untuk melihat lokasi pemakaman ini.

Uci salah satu warga misalnya, dirinya sengaja datang ke lokasi untuk melihat lokasi pemakaman Eril putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

"Ia sengaja datang kesini untuk lihat lokasi pemakaman Aa Eril," katanya.

Selain itu dirinya juga datang untuk mengirimkan doa baik untuk almarhum maupun mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan oleh Allah subhanahu wa ta'ala.

"Kita datang ngirim doa buat Apa Eril, dan juga keluarga semoga diberi ketabahan," ujarnya.

Seperti diketahui rencananya jenaza Eril akan dikebumikan pada hari senin.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close