Peduli Kemanusiaan, Yayasan Nusantara Membangun Bangsa Salurkan Bantuan Korban Gempa Cianjur

Nusantaratv.com - 27 November 2022

Yayasan Nusantara Membangun Bangsa (YNMB) melalui Ketua Umum Lince Berliana Tobing bersama Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PDI Perjuangan Sondang Tampubolon menyalurkan bantuan berupa paket sembako dan uang tunai kepada warga terdampak gempa Cianjur. (Adiantoro/NTV)
Yayasan Nusantara Membangun Bangsa (YNMB) melalui Ketua Umum Lince Berliana Tobing bersama Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PDI Perjuangan Sondang Tampubolon menyalurkan bantuan berupa paket sembako dan uang tunai kepada warga terdampak gempa Cianjur. (Adiantoro/NTV)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Bencana gempa bumi magnitudo 5,6 di Cianjur, Jawa Barat (Jabar), pada Senin (21/11/2022), yang menelan ratusan korban jiwa dan luka menjadi duka bagi Indonesia.

Yayasan Nusantara Membangun Bangsa (YNMB) melalui Ketua Umum Lince Berliana Tobing bersama Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PDI Perjuangan Sondang Tampubolon menyalurkan bantuan berupa paket sembako dan uang tunai kepada warga terdampak gempa sebagai wujud kepedulian terhadap kemanusiaan, pada Minggu, 27 November 2022.

Bantuan itu disalurkan bagi warga di Kampung Ciherang Panembong, RT 05/03, Desa Ciputri, Kecamatan Pacet, Cianjur, yang menjadi salah satu wilayah terdampak bencana gempa paling parah.

Ketua RT 05/03, Kampung Ciherang Panembong, Desa Ciputri, Kecamatan Pacet, Cianjur, Iwan Gunawan mengatakan, di wilayahnya terdapat setidaknya 500 warga yang dievakuasi dan menempati tenda pengungsian akibat gempa.

Sedangkan korban jiwa, ungkap dia, berjumlah dua orang, termasuk istri tercinta, yang meninggal akibat tertimpa reruntuhan bangunan. Selain itu, kata Iwan, beberapa anak-anak juga mengalami patah tulang.

"Di sini ada sekitar 500 warga yang dievakuasi. Mereka tersebar di lima tenda pengungsian. Ada dua korban jiwa, termasuk istri saya dan beberapa anak-anak ada yang mengalami patah tulang dan luka ringan," ujar Iwan saat menerima bantuan, Minggu (27/11/2022).

Selain makanan, ungkap Iwan, bantuan yang diperlukan warga saat ini adalah popok bayi, pakaian dalam, dan yang utama adalah obat-obatan. "Bantuan yang diperlukan warga karena kebetulan di sini banyak anak-anak yang menjadi korban, ada juga ibu-ibu dan lansia, jadi yang dibutuhkan adalah makanan, pakaian dalam dan popok bayi. Apalagi dalam satu minggu ini, ada beberapa pengungsi yang sakit. Bahkan beberapa orang harus dievakuasi tim medis, sehingga kami sangat butuh obat-obatan," jelasnya.

Iwan menambahkan pemerintah telah memberikan bantuan semaksimal mungkin serta memberikan dukungan yang besar terhadap para korban gempa. "Pemerintah telah membantu semaksimal mungkin dan memberikan dukungan khususnya kepada anak-anak yang menjadi korban. Tidak hanya memberikan dukungan materil saja, tapi juga moril, supaya anak-anak tidak trauma. Ya, supaya traumatik mereka bisa terobati," imbuhnya.

Dia juga mengapresiasi bantuan yang diberikan sejumlah pihak, termasuk dari Yayasan Nusantara Membangun Bangsa bersama Anggota Komisi VI DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Sondang Tampubolon. Menurutnya, bantuan ini sangat membantu korban gempa yang saat ini tinggal di tenda pengungsian.

"Saya terima niat baik semua pihak yang sudah memberikan bantuan. Terima kasih kepada Presiden Komisaris NT Corp Nurdin Tampubolon, Yayasan Nusantara Membangun Bangsa dan Anggota Komisi VI DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Sondang Tampubolon, serta NTV (Nusantara TV) yang sudah peduli dengan kejadian ini. Bantuan ini sangat bermanfaat sehingga warga bisa tetap bertahan," cetus Iwan.

Sementara itu, salah satu warga yang tinggal di pengungsian, Erni mengungkapkan, hampir seluruh rumah warga di wilayahnya rusak parah, sehingga banyak warga yang terpaksa tinggal di tenda pengungsian.

"Hampir 100 persen rumah di sini dalam kondisi rusak parah. Wilayah kami juga yang paling parah terkena gempa. Barang-barang juga tidak bisa terselamatkan," urainya.

Dia berharap pemerintah bisa lebih sigap dalam membantu para korban gempa. Erni juga mengapresiasi sejumlah pihak yang sudah peduli terhadap para korban gempa dengan menyalurkan bantuan.

"Semoga pemerintah bisa lebih sigap dalam membantu para korban maupun pemulihan pasca bencana. Karena untuk pemulihan masih butuh waktu. Semoga bisa cepat pulih. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden Komisaris NT Corp Nurdin Tampubolon, Yayasan Nusantara Membangun Bangsa dan Anggota Komisi VI DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Sondang Tampubolon atas bantuannya. Semoga musibah ini cepat berlalu," tukas Erni.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close