Nusantaratv.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berjumpa dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Pertemuan itu berlangsung di Yogyakarta.
Dari foto yang diterima, Minggu (28/1/2024), nampak Jokowi dan AHY duduk saling berhadapan. Jokowi terlihat memakai kaus hitam berlengan panjang dan AHY mengenakan kaos lengan pendek berwarna biru.
Ketua Bappilu Partai Demokrat Andi Arief membenarkan pertemuan Jokowi dan AHY tersebut.
"Pertemuan Ketum AHY dengan Presiden Jokowi, di Jogja hari ini," ujarnya.
Andi membeberkan pembahasan dalam pertemuan sambil sarapan di Gudeg Yu Djum Wijilan itu. Jokowi dan AHY, kata dia hanya berdiskusi ringan dalam pertemuan. Keduanya bertemu, lantaran sama-sama tengah berada di Jogja.
Selain sarapan, Jokowi serta AHY sempat bersepeda bersama di sekitar Gedung Agung, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
"Kebetulan ada agenda Pak Jokowi di Yogya dan AHY berkegiatan di Yogya dan Semarang. Bertemu berdiskusi biasa," tandas Andi.