Nusantaratv.com - Rombongan pengantar jenazah melakukan penyerangan ke permukiman warga di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Tak hanya menyerang permukiman warga, mereka juga membuat onar di tengah jalan.
Dari video yang beredar hingga viral di media sosial (medsos) memperlihatkan ketika rombongan pengantar jenazah menyerang warga di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kelurahan Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, pada Selasa (1/10/2024) dini hari.
Dalam video tersebut, tampak para pelaku yang didominasi pengendara sepeda motor ini melemparkan batu ke arah salah satu gang permukiman warga.
Sedangkan di potongan video lainnya, tampak rombongan pengantar jenazah ini berhenti di underpass simpang lima Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, dan kembali membuat kegaduhan dengan menggeber-geber motor mereka sambil berjoget di tengah jalan.
"Untuk motif sampai sekarang masih didalami. Menurut warga hal itu biasa terjadi secara spontan. Pengantar jenazah ini dari arah Makassar ke Maros," ujar Kanit Reskrim Polsek Biringkanaya, Iptu Syurya, seperti diberitakan Nusantara TV dalam program NTV Tonight, Rabu (2/10/2024).
Sayangnya, polisi yang tiba di lokasi usai menerima laporan warga tidak mendapatkan para pelaku. Namun, polisi berhasil mengamankan satu unit sepeda motor yang ditinggal pergi di lokasi.
Diduga sepeda motor itu merupakan milik salah satu rombongan pengantar jenazah yang melakukan penyerangan karena mogok kehabisan bensin.
Sementara itu, berdasarkan keterangan polisi, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. "Setelah di TKP, kami berhasil mengamankan salah satu motor yang menurut keterangan dari warga bahwa itu motor dipakai salah satu terduga pelaku penyerangan," tambahnya.