NTV Today: Nekat Curi 21 Motor di Samarinda, Kakek 60 Tahun Ini Terancam Hukuman 5 Tahun Penjara

Nusantaratv.com - 25 Juni 2024

Kakek SH nekat melakukan aksi pencurian puluhan unit sepeda motor berbagai merek seorang diri dalam kurun waktu satu bulan belakangan ini.
Kakek SH nekat melakukan aksi pencurian puluhan unit sepeda motor berbagai merek seorang diri dalam kurun waktu satu bulan belakangan ini.

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Seorang kakek berinisial SH (60) ditetapkan sebagai tersangka oleh polisi.

Dia terbukti melakukan tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Kota Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim).

Kakek SH nekat melakukan aksi pencurian puluhan unit sepeda motor berbagai merek seorang diri dalam kurun waktu satu bulan belakangan ini.

Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Ary Fadli mengatakan, kendati tersangka SH telah lanjut usia, namun sepak terjangnya tergolong nekat lantaran aksi pencurian puluhan unit sepeda motor itu dilakukan oleh tersangka seorang diri.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, kakek SH ini mengaku telah berhasil menggondol sebanyak 21 unit sepeda motor berbagai jenis.

Dari tangan kakek SH ini, polisi menyita barang bukti puluhan kunci berikut sepeda motor hasil kejahatannya. 

"Pencurian dengan sasaran kendaraan R2 (roda dua) yang kuncinya tidak dicabut oleh pemiliknya. Kemudian dari 21 kendaraan ini semuanya dijual dengan cara mengelabui atau menjual ke orang-orang yang ada di perkebunan dengan alasan kendaraan ini adalah kendaraan yang masih leasing, masih kredit. Kemudian dibeli oleh warga yang merupakan para pekerja yang ada di perkebunan dengan harga Rp1,5 juta sampai dengan Rp5 juta," ujar Ary Fadli, seperti diberitakan Nusantara TV dalam program NTV Today, Selasa (25/6/2024).  

Kini kakek SH terpaksa harus menjalani masa tuanya dibalik jeruji tahanan. Dia dijerat dengan Pasal 362 KUHP tentang pencurian dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara.


 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close