NTV Today: Duh! 80.000 Anak Indonesia Terjerat Judi Online, Rentang Usia di Bawah 10 Tahun

Nusantaratv.com - 20 Juni 2024

Menko Polhukam Hadi Tjahjanto mengungkapkan dua persen dari total pemain judi online di Indonesia ternyata adalah anak-anak di bawah usia 10 tahun.
Menko Polhukam Hadi Tjahjanto mengungkapkan dua persen dari total pemain judi online di Indonesia ternyata adalah anak-anak di bawah usia 10 tahun.

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Judi online (judol) tengah menjadi sorotan pemerintah dan masyarakat. 

Kasus judi online di Tanah Air semakin mengkhawatirkan. Terlebih dengan semakin banyaknya anak Indonesia yang terjerat judi online.

Satgas Pemberantasan Judi Online yang dikomandoi Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Hadi Tjahjanto, mengungkapkan dua persen dari total pemain judi online di Indonesia ternyata adalah anak-anak di bawah usia 10 tahun. Angka tersebut setara dengan sekitar 80.000 anak-anak.

"Korban yang ada di masyarakat, sesuai dengan data demografi pemain judi online, usia di bawah 10 tahun itu ada 2 persen dari pemain. Totalnya mencapai 80 ribu yang terdeteksi," ungkap Hadi, seperti diberitakan Nusantara TV dalam program NTV Today, Kamis (20/6/2024). 

Lebih lanjut, Hadi menjelaskan, sekitar 11 persen pemain judi online berada di rentang usia 10-20 tahun. Jumlah ini mencapai sekitar 440.000 orang. Kemudian, ada 13 persen pemain judi online yang berusia antara 21-30 tahun, dengan jumlah sekitar 520.000 orang.

Sementara paling banyak terdeteksi pemain judi online yakni masyarakat usia 30-50 tahun, sebesar 40 persen atau berjumlah 1.640.000 orang. Sisanya, 34 persen atau sekitar 1.350.000 orang adalah mereka yang berusia di atas 50 tahun.

Kemenko Polhukam mencatat rata-rata nilai transaksi yang dilakukan kalangan pengguna judi online dari kelas ekonomi bawah, menengah, hingga atas.

Tercatat untuk kalangan ekonomi menengah ke atas, rata rata nilai transaksi judi online itu dari Rp100.000 sampai Rp40 miliar. Sedangkan untuk kalangan menengah ke bawah tercatat dari Rp10.000 sampai Rp100.000.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close