Nusantaratv.com-Enam warga negara asing ditemukan tewas bersamaan di dalam kamar hotel mewah Grand Hyatt Erawan di ibuota Thailand keenamnya tewas diduga disebabkan keracunan sianida
Dikutip dari channel News Asia penyebab kematian mereka belum dapat dikonfirmasi lebih dalam namun dugaan kuat sementara polisi mereka keracunan.
Korban tewas dilaporkan empat warga negara Vietnam dan dua warga Amerika Serikat keturunan Vietnam.
Setelah penyelidikan berjalan polisi mengatakan keracunan sianida kemungkinan besar menjadi penyebab kematian enam warga asing tersebut dan tersangka pembunuh termasuk di antara korban tewas.
Bahan kimia yang bereaksi cepat dan mematikan ditemukan pada gelas dan teko di kamar hotel.
"Dari (analisa) kualitatif, sianida ditemukan dalam cairan di dalam teko. Di keenam cangkir kopi dan dalam sampel darah yang dikumpulkan dari almarhum pria yang bersandar di dinding," kata Kepala Divisi Forensik Thailand, Trairong Phiwpan seperti diberitakan NusantaraTV dalam program NTV Prime, Kamis (18/7/2024).
Komisaris Biro Imigrasi, Ittipol Ittisarnronnachai menambahkan pihaknya telah berkoordinasi dengan Kedubes AS.
"Kami telah berkoordinasi dengan menggunakan semua informasi yang dikumpulkan untuk dianalisis. Termasuk data dari Kepolisian Metropolitan seperti meninjau rekaman CCTV, memeriksa bandara dan memeriksa hubungan perjalanan untuk mendapatkan rincian untuk penyelidikan lebih lanjut," ujarnya.
Pemerintah Vietnam dan Biro Investogasi Amerika Serikat telah berkoordinasi dengan pihak berwenang Thailand mengenai penyelidikan kasus tersebut.