NTV Prime: Demo Besar-besaran di Israel, Desak Netanyahu Mundur

Nusantaratv.com - 28 Juni 2024

Puluhan ribu pengunjuk rasa berkumpul di Tel Aviv mendesak PM Israel Benjamin Netanyahu segera mundur dari jabatannya
Puluhan ribu pengunjuk rasa berkumpul di Tel Aviv mendesak PM Israel Benjamin Netanyahu segera mundur dari jabatannya

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Puluhan ribu warga Israel berunjuk rasa di Tel avif mendesak Perdana Menteri Benjamin netanyahu mundur dari jabatannya. 

Seperti diberitakan NusantaraTV dalam program NTV Prime, Jumat (28/6/2024), massa juga mendesak pemerintah Israel untuk menerima kesepakatan gencatan senjata terkait konflik di Palestina. 

Puluhan ribu pengunjuk rasa kembali mengibarkan bendera Israel dan meneriakan slogan yang menentang pemerintahan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu di Tel Aviv.

Pengunjuk rasa memprotes kepemimpinan Netanyahu dan menyebut demokrasi telah mati di tangan Perdana Menteri. 

Mantan Kepala Badan Keamanan Domestik Israel mengatakan yang ikut berorasi mengecam Netanyahu sebagai Perdana Menteri terburuk Israel. Mereka menuntut pemilihan umum baru dan pengembalian sandera  yang ditahan di Gaza. 

 

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close