NTV: Penampakan dari Udara, Banjir Horor Kepung Jati Asih Bekasi

Nusantaratv.com - 04 Maret 2025

Kecamatan Jati Asih Bekasi menjadi kawasan yang paling terdampak banjir
Kecamatan Jati Asih Bekasi menjadi kawasan yang paling terdampak banjir

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat, menjadi daerah yang paling terdampak banjir Bekasi. Ketinggian air bahkan mencapai lebih dari tiga meter, menyebabkan lebih dari 10.000 kepala keluarga terdampak.

Dari pantauan udara terlihat sejumlah wilayah di Jati Asih yang terendam air. 

Camat Jatiasih, Ashari, mengungkapkan bahwa banjir terjadi akibat luapan air Kali Bekasi dari Kabupaten Bogor yang mulai masuk sejak Senin malam.

"Banjir ini merupakan luapan air Kali Bekasi yang hulunya ada di Bogor sejak Senin malam," ujar Ashari di Bekasi, Selasa (4/3).

Ashari mengatakan wilayah yang paling parah meliputi Perumahan Pondok Gede Permai (PGP), Vila Jatirasa, Pondok Mitra Lestari, serta Perumahan Kemang IFI.

"Ada 11 RW yang terdampak, dengan jumlah korban yang mencapai lebih dari 10 ribu kepala keluarga," jelasnya.

Petugas gabungan dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menghadapi kesulitan dalam proses evakuasi akibat tingginya muka air. Beberapa perahu karet bahkan tersangkut di kabel-kabel listrik yang terendam air.

Meski begitu, tim gabungan berhasil mengevakuasi sejumlah warga Perumahan PGP dengan menggunakan enam perahu karet. Prioritas evakuasi diberikan kepada balita dan lansia.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close