Nusantaratv.com-Sedikitnya 126 orang tewas dan 188 lainnya luka-luka akibat gempa yang terjadi di Kabupaten Dingri dekat salah satu kota paling bersejarah di Tibet, China barat. Gempa tersebut merupakan yang paling mematikan di negara itu sejak Desember 2023 ketika 151 orang tewas akibat gempa berkekuatan 6,2 magnitudo di provinsi barat laut Gansu dan Qinghai.
Pihak berwenang China mengatakan misi penyelamatan sedang berlangsung setelah gempa bumi berkekuatan 6,8 skala Richter menghantam kaki Bukit Himalaya di dekat salah satu kota tersuci di Tibet pada Selasa 7 Januari 2025 menewaskan ratusan orang dan merobohkan ratusan rumah.
Gambar-gambar yang ditayangkan oleh stasiun televisi pemerintah CCTV menunjukkan bangunan-bangunan yang rusak parah dan para petugas darurat mengevakuasi para penduduk dengan tandu.
Baca juga: KCIC Batalkan Perjalanan dan Periksa Seluruh Jalur Kereta Cepat Whoosh Pasca Gempa Bandung Hari Ini
Lebih dari 1500 petugas pemadam kebakaran dan petugas penyelamat telah dikirim ke daerah-daerah yang terkena dampak. Sekitar 22.000 barang termasuk tenda, mantel, selimut dan tempat tidur lipat juga telah dikirim.
Presiden China Xi Jinping mengatakan upaya pencarian dan penyelamatan harus dilakukan habis-habisan untuk meminimalisir korban dan untuk memukimkan kembali orang-orang yang terkena dampak.