NTV Morning: Tersangka Pengeroyokan Bos Rental Mobil di Pati Dimungkinkan Bertambah, Kapolda Jateng Sebut Sudah Kantongi Beberapa Nama

Nusantaratv.com - 21 Juni 2024

Polda Jawa Tengah terus memburu para pelaku dalam kasus pengeroyokan bos rental mobil berinisial BH hingga tewas.
Polda Jawa Tengah terus memburu para pelaku dalam kasus pengeroyokan bos rental mobil berinisial BH hingga tewas.

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah (Jateng) terus memburu para pelaku dalam kasus pengeroyokan bos rental mobil berinisial BH hingga tewas yang terjadi di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah (Jateng). 

Hingga kini polisi telah menetapkan 10 orang tersangka dan memeriksa 33 saksi yang diduga terlibat dalam kasus pengeroyokan tersebut.

Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi mengatakan, jumlah tersangka pengeroyokan ada kemungkinan akan bertambah.  

Sementara itu, tim gabungan dari Polda Jawa Tengah dan Polresta Pati terus melakukan penyusuran ke rumah warga yang dianggap mencurigakan.

Selain mencari pelaku, penyusuran ke rumah warga juga untuk mencari kendaraan bodong atau tanpa dokumen lengkap di wilayah Sukolilo, Pati, Jawa Tengah.

Meski demikian, Polda Jawa Tengah tak mau gegabah untuk menetapkan tersangka baru. Polisi masih terus bekerja untuk mendapatkan sejumlah barang bukti. 

"Kasus ini sudah 10 orang yang diduga tersangka, sudah kita amankan. Mungkin bisa berkembang kepada yang lain selama pembuktian itu bisa dibuktikan. Artinya, Polda Jawa Tengah dan Polresta Pati sudah mengantongi bukti-bukti permulaan bagi para tersangka lain, sehingga himbauan saya untuk segera menyerahkan diri," ujar Kapolda Jateng, seperti diberitakan Nusantara TV dalam program NTV Morning, Jumat (21/6/2024).
 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close