NTV Morning: Ratusan Jemaah Haji Indonesia Tanpa Visa Dideportasi dari Arab Saudi, DPR: Sanksi Tegas Travel Nakal

Nusantaratv.com - 18 Juni 2024

Suasana di sekitar Ka'bah dalam pelaksanaan ibadah haji 2024
Suasana di sekitar Ka'bah dalam pelaksanaan ibadah haji 2024

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Ketua Komisi VIII DPR RI, Yandri Susanto menyoroti adanya sejumlah jemaah haji asal Indonesia yang dideportasi karena menggunakan visa non-haji saat melaksanakan ibadah haji. 

Akibatnya, seluruh jemaah yang dideportasi gagal melaksanakan ibadah haji tahun ini. Padahal mereka sudah mengeluarkan uang ratusan juta.

Meski demikian, menurutnya, pelaksanaan haji tahun ini sudah lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya.

Yandri meminta kepada Kementerian Agama untuk memberikan sanksi dan teguran keras kepada perusahaan travel nakal yang berani memberangkatkan jemaah haji tanpa visa haji. 

"Saya katakan tadi, pelaksanaan ibadah haji tahun ini jauh lebih baik daripada tahun sebelumnya. Walaupun memang kami sadari perlu banyak perbaikan-perbaikan. Contoh, masih banyak jemaah haji yang dideportasi," kata Yandri Susanto dalam program NTV Morning di NusantataTV, Selasa (17/6/2024).

Yandri mengaku kasihan juga kepada para jemaah haji yang didatangi oleh polisi Arab Saudi saat akan melaksanakan Wukuf. 

"Saya kasihan juga sudah siap-siap wukuf tiba tiba didatangi sama polisi arah Saudi hingga akhirnya dideportasi," tutur Yandri. 

"Ada laporan jemaah haji Indonesia diserbu oleh tentara dan polisi Saudi. Tapi berdasarkan penelusuran fakta ratusan jemaah dari Indonesia itu didatangi tentara dan polisi Saudi karena tidak memiliki buku visa haji," lanjutnya.  

"Nah ini tentu menjadi perhatian kita semua. Perhatian pemerintah. Supaya tidak main-main. Kita minta Kemenag tidak ada toleransi terhadap tarvel yang bermain api atau di area abu abu sehingga yang jadi korban adalah warga negara Indonesia tidak bisa berhaji. Jadi korban. Sementara mereka sudah banyak mengeluarkan uang dan waktu," pungkasnya. 

 

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close