NTV Morning: Hadi Tjahjanto: HUT ke-79 Dirayakan di Istana Ibu Kota Nusantara

Nusantaratv.com - 08 Agustus 2024

Menkopolhukam Hadi Tjahjanto mengajak 50 pimpinan media keliling IKN/tangkapan layar NTV
Menkopolhukam Hadi Tjahjanto mengajak 50 pimpinan media keliling IKN/tangkapan layar NTV

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Hadi Tjahjanto memastikan perayaan HUT ke-79 RI akan dipusatkan di halaman utama Istana Ibu Kota Nusantara. 

Hadi merasa bangga karena IKN adalah salah satu karya fenomenal anak bangsa. 

Istana Negara mencakup kantor dan Istana Presiden dan juga kantor baru terpadu para menteri kabinet di kawasan ibukota Nusantara terletak di Penajam di Kabupaten Pasar Utara Provinsi Kalimantan Timur. 

Saat Nusantara TV mengikuti  rombonganol Menkopolhukam Hadi Tjahjanto mengunjungi IKN pada Rabu (7/8/2024) petang, tampak kawasan ini sedang dikebut pembangunannya.  

Gedung-gedung di kanan dan kiri istana kelak akan menjadi kantor para menteri. Tampak alat berat dan ribuan pekerja konstruksi lalu lalang. Ada yang istirahat dan ada juga yang masih bekerja. 

9 hari menjelang perayaan HUT ke-79 Republik Indonesia IKN memang terus dipoles.

Hadi Tuahjanto menyatakan perayaan HUT ke-79 RI memang akan dipusatkan di halaman Istana IKN. 

Hadi mengajak sekitar 50 pemimpin media dan meminta para jurnalis menyaksikan dari dekat, berfoto dan merasakan rumput asli di kawasan Ring 1 IKN. 

"Saya mau tanya lagi. Bagaimana mega dan indah?" ujar Menkopolhukam kepada para pimpinan media, seperti diberitakan NusantaraTV dalam program NTV Morning, Kamis (8/8/2024). 

"Megah dan indah," jawab sejumlah pimpinan media. 

"Megah dan indah. Ini adalah adalah buah karya dari putra bangsa. Bukan warisan kolonial. Kita menunggu selama 79 tahun. Luar biasa akhirnya terealisasi," lanjut Hadi. 

Hadi menyatakan IKN memang tidak didesain untuk selesai tahun ini atau rampung pada 17 Agustus.  Pembangunan IKN melalui 5 tahap yang dimulai sejak Tahun 2022 hingga tahun 2045 nanti. 

 

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close