NTV Crime: Tragis! Suami Sah Tewas di Tangan Pria Selingkuhan Istrinya

Nusantaratv.com - 04 Februari 2025

Tempat kejadian perkara pembunuhan suami sah oleh selingkuhan istrinya di Jalan Abdi II Malaka Ciracas, Jakarta Timur dipasangi garis polisi
Tempat kejadian perkara pembunuhan suami sah oleh selingkuhan istrinya di Jalan Abdi II Malaka Ciracas, Jakarta Timur dipasangi garis polisi

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Pria tewas ditusuk dengan pisau setelah berkelahi dengan selingkuhan istrinya di tempat kerja di Jalan Abdi II Malaka Ciracas, Jakarta Timur. Usai membunuh pelaku melarikan diri bersama istri korban.

Dari kesaksian anak korban perkelahian itu terjadi pada Jumat malam setelah sang ayah yang melihat istrinya didatangi pria lain dan menegurnya. Tak terima ditegur pelaku yang ternyata selingkuhan sang istri mendorong korban hingga terjatuh dan menusuk korban beberapa kali. 

Sang anak yang melihat ayahnya ditikam berusaha melerai. Namun malah terkena sabetan senjata tajam pelaku di jari tangan kanan.

Setelah melihat korban bersimbah darah pelaku langsung kabur dari lokasi bersama dengan istri korban.

"Habis saya kebeset (tersayat), dia langsung kabur sama mama saya," tutur FZ anak korban seperti diberitakan Nusantara TV dalam program NTV Crime. 

FZ menuturkan pelaku merupakan pekerja di pabrik mebel tersebut sebagai sopir. Meski bekerja di tempat yang sama namun antara ayahnya dengan pelaku tidak saling mengenal. 

FZ membenarkan jika pelaku adalah selingkuhan ibunya.

"Pas ayah dibacokin, ibu teriak udah Yang, udah Yang. Berarti benar selingkuhan," tuturnya.     

Kasus ini kini ditangani oleh Polsek Ciracasm, Polres Jakarta Timur di mana polisi masih mengejar pelaku.


 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close