Marsda M Khairil Lubis Ditunjuk Jadi Pangkogabwilhan II Gantikan Marsekal Tonny Harjono

Nusantaratv.com - 06 April 2024

Marsda M Khairil Lubis Ditunjuk Jadi Pangkogabwilhan II/Instagram
Marsda M Khairil Lubis Ditunjuk Jadi Pangkogabwilhan II/Instagram

Penulis: Muslimin

Nusantaratv.com - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menunjuk Marsekal Muda TNI M Khairil Lubis sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) II.

Penunjukan Khairil sebagai Pangkogabwilhan II tertuang dalam Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/401/VI/2024 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia tertanggal 5 April 2024.

Khairil Lubis menggantikan Marsekal Mohamad Tonny Harjono yang diangkat menjadi Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU).

Sementara itu, untuk posisi Asisten Logistik (Aslog) KSAU yang ditinggalkan oleh Khairil Lubis akan digantikan oleh Marsda Age Wiraksono yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Intelijen (Asintel) KSAU.

Kemudian posisi Asintel KSAU akan diisi oleh Marsda Benedictus Benny yang sebelumnya menjabat sebagai Kapuslaiklambangjaau.

Seperti diketahui, Presiden RI Joko Widodo melantik Marsekal Mohamad Tonny Harjono sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) di Istana Negara Jakarta, Jumat (5/4/2024).

Presiden Jokowi menunjuk Marsekal Mohamad Tonny Harjono sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) menggantikan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

Pelantikan Tonny dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 20/TNI/Tahun 2024 yang ditetapkan di Jakarta tanggal 25 Maret 2024.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])

x|close