KPU Kabupaten Kupang merekrut 120 orang petugas PPK

Nusantaratv.com - 16 November 2022

Juru Bicara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur Johanis Tunbonat (ANTARA/Benny Jahang)
Juru Bicara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur Johanis Tunbonat (ANTARA/Benny Jahang)

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) segera merekrut  120 orang Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) guna menyukseskan tahapan pemilihan umum (Pemilu) serentak pada 2024.

"Salah satu tahapan yang dilakukan KPU Kabupaten Kupang dalam beberapa pekan ke depan yaitu melakukan perekrutan petugas PPK yang nanti bertugas pada pemilu 2024," kata Juru Bicara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kupang, Johanis Tunbonat saat dihubungi di Kupang, Senin, (14/11/2022).

Ia menjelaskan perekrutan petugas PPK merupakan amanat Undang-Undang nomor 7 tahun 2017 tentang Pemilihan Umum guna menciptakan pemilu yang partisipatif.

Menurut dia setiap kecamatan di Kabupaten Kupang akan memiliki lima orang petugas PPK yang nantinya bertugas membantu KPU dalam melaksanakan berbagai tahapan pemilu di tingkat kecamatan.

"Proses rekrutmen akan dilakukan dalam bulan November 2022 ini," kata Johanis Tunbonat.

Ia mengatakan  petugas PPK yang akan direkrut oleh KPU tersebut nantinya bertugas di 24 kecamatan di kabupaten yang berbatasan dengan wilayah Oecusse Timor Leste itu.

"Satu kecamatan akan ada lima orang petugas PPK yang nantinya bertugas dalam membatu pelaksanaan tahapan pemilu 2024  di kecamatan setempat," kata Johanis Tunbonat.

Menurut dia proses rekrutmen petugas PPK akan diumumkan secara terbuka, baik melalui media elektronik maupun media cetak agar para petugas  PPK yang lolos seleksi merupakan petugas PPK yang memiliki kapasitas dan dapat melaksanakan berbagai tahapan pemilu 2024 secara profesional.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close