Korut Serukan Kesetiaan Kepada Kim Jong-un Jelang Peringatan 30 Tahun Wafatnya Pendiri Negara Kim Il-sung

Nusantaratv.com - 07 Juli 2024

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un berpidato selama Kongres Partai Buruh ke-8 di Pyongyang, Korea Utara, pada 9 Januari 2021. (Foto: KCNA/via REUTERS)
Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un berpidato selama Kongres Partai Buruh ke-8 di Pyongyang, Korea Utara, pada 9 Januari 2021. (Foto: KCNA/via REUTERS)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Media pemerintah Korea Utara (Korut) pada Minggu (7/7/2024) menyerukan kesetiaan kepada pemimpinnya Kim Jong-un menjelang peringatan wafatnya pendiri negara tersebut, Kim Il-sung, akhir pekan ini, di tengah ketegangan atas pengujian senjata dan pakta pertahanan Korea Utara dengan Rusia.

Surat kabar utama Korea Utara, Rodong Sinmun, mengeluarkan seruan tersebut saat negara itu akan memperingati 30 tahun wafatnya Kim Il-sung, pada Senin, 8 Juli 2024.

Kim Il-sung menjadi pemimpin tertinggi pertama Korea Utara sejak 1948 hingga 1994, dan merupakan kakek dari penguasa saat ini, Kim Jong-un.

"Jalan untuk mengikuti kemauan (Kim Jong-un) sepenuh hati, di jalan inilah terletak kehidupan abadi pemimpin agung, dan jalan untuk mewujudkan keinginan seumur hidup pemimpin agung dengan paling sempurna dan luar biasa," demikian artikel di halaman depan Rodong Sinmun, seperti dilansir dari Yonhap, Minggu (7/7/2024).

Media pemerintah tersebut menyebut Kim Il-sung dengan sebutan "pemimpin besar".  Artikel tersebut mencantumkan serangkaian proyek yang dilakukan oleh pemimpin saat ini, seperti pembangunan sekolah pelatihan baru bagi partai yang berkuasa, dan menyebutnya sebagai keinginan dari mendiang Kim Il-sung.

Bahkan rambut dan gaya busana Kim Jong-un di awal pemerintahannya dinilai mirip dengan Kim Il-sung. Pengamat mengatakan penampilan itu dimaksudkan untuk mendapatkan kesetiaan dari publik dan mengokohkan kekuasaan.

Korea Utara biasanya menyelenggarakan upacara peringatan peristiwa besar nasional setiap lima atau sepuluh tahun.

Negara itu menyelenggarakan peringatan besar-besaran untuk peringatan 20 dan 25 tahun kematian Kim Il-sung, yakni pada 2014 dan 2019.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close