Nusantaratv.com - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) dan lembaga penyiaran swasta Nusantara TV (NTV) siap membagikan set top box (STB) gratis mulai 15 Maret, menjelang Analog Swift Off (ASO) tahap pertama.
Perangkat set top box gratis ini akan diberikan kepada masyarakat yang tinggal di wilayah ASO Tahap I. Set top box gratis ini akan diberikan kepada rumah tangga miskin yang sudah memiliki pesawat televisi dan terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), Kementerian Sosial (Kemensos). Selanjutnya, memiliki perangkat televisi analog, memiliki KTP elektronik, dan rumah tinggalnya berada di wilayah yang terdampak suntik mati TV analog.
Nusantara TV sebagai pemenang penyelenggaraan multipleksing siaran TV digital menggelar seremonial pelepasan set top box bantuan Nusantara TV yang didistribusikan oleh PT Pos Indonesia untuk Provinsi Lampung dan Bali dengan jumlah 3.000 unit STB, di Kantor NTV, Cempaka Putih Tengah, Jakarta Pusat (Jakpus), pada Selasa (8/3/2022).
Dalam acara itu, hadir Presiden Komisaris (Preskom) Nusantara TV Team Ahli Wakil Presiden (Wapres) RI Dr. Ir. Nurdin Tampubolon M.M., Direktur Utama Nusantara TV Randy Monthonaro Tampubolon S.T, Anggota DPR RI Komisi VI Fraksi PDI Perjuangan Sondang Tiar Debora Tampubolon, Direktur Utama PT Pos Indonesia Faizal Rochmad Djoemadi, perwakilan Kemkominfo RI Direktur Pengembangan Pita Lebar Ditjen PPI Kemkominfo Marvel Situmorang, dan perwakilan pabrik set top box Parlin Pasaribu.
ASO tahap pertama akan dilakukan pada 30 April 2022, yang berlangsung di 56 wilayah layanan siaran atau 166 kabupaten/kota. Sedangkan tahap kedua pada 25 Agustus 2022, yang berlangsung di 11 wilayah layanan siaran atau 110 kabupaten/kota. Sementara untuk tahap ketiga pada 2 November 2022, yang berlangsung di 25 wilayah layanan siaran atau 65 kabupaten/kota.