Kemenag Segera Gelar Seleksi Petugas Haji

Nusantaratv.com - 18 Oktober 2024

Ilustrasi. Petugas Haji. (Foto: Kemenag)
Ilustrasi. Petugas Haji. (Foto: Kemenag)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Kementerian Agama (Kemenag) sedang bersiap menggelar seleksi petugas haji 1446H/2025M.

Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, proses seleksi petugas haji ini akan menggunakan metode Computer Assisted Test (CAT) untuk menjamin keadilan dan transparansi. 

Direktur Bina Haji Arsad Hidayat mengungkapkan, pihaknya saat ini tengah merampungkan persiapan rekrutmen petugas haji.

"Kementerian Agama saat ini sedang melakukan persiapan rekrutmen petugas haji yang tidak lama lagi akan dilakukan," ujar Arsad dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (18/10/2024).

Lebih lanjut, dia menyampaikan, penggunaan CAT adalah untuk menjamin seleksi petugas haji berjalan secara fair dan transparan. 

Selain itu, menurutnya, penggunaan CAT juga guna memastikan calon petugas haji memiliki kemampuan teknologi informasi yang memadai.

Dijelaskan Arsad, berkaca dari pengalaman seleksi tahun lalu, Kemenag telah melakukan evaluasi mendalam. 

Dia menyoroti sejumlah kendala teknis yang sempat muncul selama proses seleksi tahun sebelumnya, seperti kesulitan akses aplikasi melalui HP tertentu dan lemahnya jaringan internet di beberapa lokasi.

Kemenag melakukan evaluasi agar kendala teknis yang pernah terjadi tidak terulang pada tahun ini.

"Kami mohon bantuan Siskohat dan vendor yang terlibat dalam penyempurnaan aplikasi untuk bisa meminimalisir kejadian-kejadian tahun sebelumnya dengan mengembangkan aplikasi ke arah yang lebih baik," imbuh Arsyad.

Dengan sejumlah perbaikan dan inovasi yang sedang dilakukan, Arsad optimistis seleksi petugas haji tahun ini akan lebih baik dari sebelumnya. 

Salah satu upaya peningkatan kualitas adalah memastikan gangguan teknis, seperti yang terjadi tahun lalu, tidak terulang. 

Kemenag juga akan memperluas jangkauan informasi terkait seleksi melalui berbagai media untuk memastikan proses berjalan lancar.

"Kami minta gangguan-gangguan teknis yang terjadi pada saat seleksi tahun sebelumnya agar tidak terulang kembali di tahun ini. Pengumuman pelaksanakan seleksi petugas haji melalui media juga akan dimassifkan," tukas Arsad.


 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close