Kecelakaan Mengerikan di Tol Purbaleunyi, Mobil Sampai Tumpang Tindih

Nusantaratv.com - 01 April 2024

Kecelakaan terjadi di ruas Tol Purbaleunyi pada Senin (1/4/24). (Tangkap layar)
Kecelakaan terjadi di ruas Tol Purbaleunyi pada Senin (1/4/24). (Tangkap layar)

Penulis: Habieb Febriansyah

Nusantaratv.com - Kecelakaan terjadi di ruas Tol Purbaleunyi pada Senin (1/4/24) sekitar pukul 19:00 WIB, tepatnya di kilometer 146 arah Jakarta. 

Dilansir melalui akun Instagram @infojawabarat, kecelakaan tersebut melibatkan satu kendaraan travel dan dua minibus yang mengalami kerusakan parah akibat benturan keras.

Hingga saat ini, kronologis pasti kejadian dan jumlah korban masih belum dapat dikonfirmasi, namun video yang beredar menunjukkan tingkat kerusakan yang cukup serius pada kendaraan-kendaraan tersebut.

"Ini saya lewati TKP KM 146 tadi sore, selepas kami buka dan shalat maghrib di rest area KM 149. Tadi ada 2 kendaraan travel Bhisa sejenis yang nungguin di sisi kiri jalan. Semoga bisa jadi pengingat untuk kita semua." tulis Ahadiwijaya.

"Ya Allah sampe naik tumpang tindih gitu. Di mobil hitam gmn itu keadaan nya. Serem banget sih sekarang2 ini ada aja kejadian nya." tulis astria.selviani

"Kecerobohan mayoritas pengemudi dikita yang ga pernah disadari adalah jaga jarak aman, senengnya tail gating...hujan2 juga mepet aja hobbynya ya sudah kalo celaka gini artinya menjemput maut." tulis didanme

"Innalillahi, mudah mudahan teu aya korban jiwa Gusti." tulis isa.alia

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close