Jokowi Ternyata Punya Peran di Pemerintahan Baru, Jadi Apa?

Nusantaratv.com - 27 Februari 2024

Presiden Jokowi.
Presiden Jokowi.

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Menko Perekonomian sekaligus Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, menegaskan akan ada peran Presiden Joko Widodo (Jokowi) di pemerintahan baru. Tapi, ia tak mengungkap seperti apa keterlibatan Jokowi dalam pemerintahan periode 2024-2029 itu. 

"Tentu akan ada perannya tapi kita tunggu," ujar Airlangga di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (27/2/2024).

Airlangga pun menjawab soal tudingan Jokowi terlalu cawe-cawe terhadap pemerintahan yang akan datang, yang kemungkinan dipimpin Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Ia meminta semua pihak untuk menunggu keputusan KPU.

"Kita tunggu keputusan KPU," ucap Airlangga.

Diketahui, pembahasan program Prabowo-Gibran juga sudah dilakukan di rapat kabinet Jokowi. Salah satu yang disinkronkan anggarannya yaitu program makan siang gratis.

Hal ini diungkap Menteri ATR Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), usai rapat kabinet paripurna, kemarin. AHY membenarkan program makan siang gratis turut dibahas dalam rapat tersebut. Tapi program itu tak dibahas secara rinci. 

"Ada (dibahas), saya lihat sepintas karena waktunya cukup singkat, tidak dibahas secara detail," ujar AHY di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (26/2/2024 ).

AHY mengatakan program makan siang gratis harus dihitung betul-betul. Itu lantaran program tersebut membutuhkan dana yang besar.

"Itu tentu harus dihitung secara seksama sehingga bisa di-deliver dengan baik, karena sekali lagi kalau tidak salah 83 juta (orang) yang akan diberikan makan siang gratis dan susu gratis itu tentu secara nominal cukup besar, bukan cukup, besar, besar," tandasnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



1

x|close