Jokowi Sentil Hasto Soal Rebut Kursi Ketum PDIP: Kemarin Bilangnya Golkar

Nusantaratv.com - 03 April 2024

Presiden RI Joko Widodo melepas bantuan untuk Palestina dan Sudan di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma (Foto: ANTARA)
Presiden RI Joko Widodo melepas bantuan untuk Palestina dan Sudan di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma (Foto: ANTARA)

Penulis: Habieb Febriansyah

Nusantaratv.com - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, menegaskan bahwa dirinya tidak memiliki niat untuk merebut posisi Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), yang saat ini dipegang oleh Megawati Soekarnoputri.

Dalam konferensi pers di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu, Presiden Jokowi menanggapi tudingan tersebut. 

"Bukannya Golkar?" jawabnya.

Jokowi juga menegaskan bahwa spekulasi seputar niatnya untuk merebut posisi Ketua Umum PDI-P maupun Partai Golkar adalah tidak benar.
"Katanya mau ngerebut Golkar, katanya mau ngerebut ... masa semua mau direbut semuanya? Jangan ... jangan seperti itu," tegasnya.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, menyebutkan bahwa Presiden Jokowi dianggap mengincar kursi Ketua Umum PDI-P untuk mempertahankan kepemimpinannya.

Namun, Presiden menegaskan bahwa rumor tersebut tidak berdasar dan justru menegaskan komitmennya untuk fokus pada tugas-tugas kenegaraan.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close