Jokowi: Dunia Perpolitikan Indonesia Kehilangan Ferry Mursyidan

Nusantaratv.com - 02 Desember 2022

Presiden Jokowi. (Net)
Presiden Jokowi. (Net)

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berduka atas meninggalkan mantan Menteri ATR Ferry Mursyidan Baldan. Jokowi menyebut dunia perpolitikan Indonesia kehilangan tokoh yang baik.

"Beliau adalah seorang yang sangat baik, bekerja baik, berkomunikasi dengan siapa pun sangat enak dan sangat baik, saya kira dunia perpolitikan Indonesia kehilangan seorang tokoh yang baik," ujar Jokowi di rumah duka, Palmerah, Jakarta Selatan, Jumat (2/12/2022).

Jokowi pun menyampaikan duka kepada keluarga. Jokowi berdoa agar almarhum Ferry ditempatkan di sisi Allah SWT.

"Pertama-tama saya ingin menyampaikan dukacita yang mendalam, belasungkawa yang mendalam kepada ibu Ferry Mursyidan Baldan dan keluarga atas berpulangnya Bapak Ferry Mursyidan Baldan ke rahmatullah ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa dan semoga arwahnya diterima di sisi-Nya diberikan tempat yang terbaik di sisi Allah SWT," kata Jokowi.

Pemakaman jenazah Ferry Mursyidan sendiri dilakukan malam ini. Jenazah dimakamkan di TPU Karet Bivak.

Sebelumnya, Ferry Mursyidan ditemukan meninggal di dalam mobil di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, setelah sejak Kamis (1/12/2022) tidak dapat dihubungi. Sebelum ditemukan meninggal, Ferry menghadiri acara Palang Merah Indonesia (PMI).

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])