Jalin Silaturahmi, NT Corp Gelar Buka Puasa Bersama

Nusantaratv.com - 13 April 2023

Presiden Komisaris dan jajaran Direksi NT Corp (Nurdin Tampubolon Corporation) foto bersama karyawan PT Bangkitgiat Usaha Mandiri dalam acara buka puasa bersama di NT Tower, Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (13/4/2023).
Presiden Komisaris dan jajaran Direksi NT Corp (Nurdin Tampubolon Corporation) foto bersama karyawan PT Bangkitgiat Usaha Mandiri dalam acara buka puasa bersama di NT Tower, Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (13/4/2023).

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Keluarga besar NT Corp (Nurdin Tampubolon Corporation) menggelar acara buka puasa bersama di NT Tower, Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (13/4/2023).

Acara buka puasa bersama dengan para karyawan yang dihadiri Presiden Komisaris, jajaran Direksi dan segenap Pimpinan NT Corp ini sebagai wujud mempererat tali silaturahmi di bulan suci Ramadhan.

Presiden Komisaris NT Corp, Dr. Ir. Nurdin Tampubolon, M.M., mengatakan NT Corp setiap tahun selalu mengadakan buka puasa bersama untuk menghargai para karyawan yang melaksanakan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan ini.

"Kami setiap tahun melakukan buka puasa bersama. Ini sebagai wujud untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus menghargai karyawan yang melaksanakan ibadah puasa, agar kehidupan bermasyarakat, berorganisasi dalam satu wadah korporasi semakin erat dan bisa saling menghargai," ujar Nurdin Tampubolon di NT Tower yang masih dalam progres pembangunan.

Dia menilai menjalankan ibadah puasa merupakan suatu kewajiban bagi umat muslim karena dapat membersihkan jiwa. "Ini merupakan bulan yang suci sehingga semua dibersihkan melalui ibadah puasa yang dijalankan oleh umat muslim," jelasnya.

Presiden Komisaris NT Corp, Dr. Ir. Nurdin Tampubolon, M.M.

Sebagai sebuah korporasi, ungkap Nurdin Tampubolon, NT Corp sangat menghargai setiap perbedaan karena dapat melahirkan keharmonisan dan sinergi, sebagai sebuah kekayaan yang diberikan Tuhan Yang Maha Kuasa kepada bangsa Indonesia. 

"Hingga nanti tiba Hari Raya Idulfitri, saya mengajak semua khususnya karyawan yang muslim untuk melaksanakan ibadah puasa dengan benar dan diridhoi Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa," imbuhnya.

Tim Ahli Wakil Presiden (Wapres) KH Ma'ruf Amin ini berharap dengan tema 'Berkah Ramadhan untuk Saling Berbagi dan Melayani' ini, maka akan semakin menguatkan untuk senantiasa berbagi kepada mereka yang membutuhkan. 

"Dengan tema acara 'Berkah Ramadhan untuk Saling Berbagi dan Melayani' ini memiliki arti bagi mereka yang diberikan kelebihan rezeki bisa memberikan bantuan kepada yang membutuhkan, sehingga semua nantinya dimenangkan. Karena kalau semua dimenangkan, maka korporasi maju, masyarakat juga bisa terbantu, dan kelurga daripada karyawan bisa lebih sejahtera. Itulah berkah dan hikmah yang bisa kita petik dari makna puasa ini," terang Nurdin Tampubolon.

Presiden Komisaris dan jajaran Direksi NT Corp (Nurdin Tampubolon Corporation) foto bersama karyawan Nusantara TV dalam acara buka puasa bersama di NT Tower, Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (13/4/2023).

Hal senada diungkapkan Direktur Utama Nusantara TV, Randy Monthonaro Tampubolon. Dia mengatakan buka puasa bersama manajemen dan karyawan NT Corp bertujuan mempererat silaturahmi sekaligus saling mendekatkan diri satu sama lain.

"Kami hari ini mengadakan buka puasa bersama segenap karyawan dan manajemen NT Corp yang ada di Jakarta, bertujuan mempererat silaturahmi sekaligus saling mendekatkan diri satu sama lain, apalagi di bulan suci Ramadhan yang penuh rahmat ini semuanya menjalankan ibadah puasa, sehingga bisa saling introspeksi diri masing-masing," ujar Randy Monthonaro Tampubolon.

Selain memperkokoh silaturahmi, ungkap dia, buka puasa bersama ini juga bisa memberikan motivasi kepada seluruh karyawan dan manajemen agar kedepannya semakin kompak, semakin erat, dan semakin satu visi dalam menjalankan kegiatan usaha.

"Semua bersepakat dengan Ramadhan ini kita bisa memperhatikan lingkungan sekitar, mulai dari lingkungan terdekat, sampai dengan mereka yang kurang beruntung, sesuai dengan tema acara buka bersama kali ini yakni 'Berkah Ramadhan untuk Saling berbagi dan Melayani," tutup Randy Monthonaro. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])