Ini Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di Jakarta Jelang Libur Kamis 28 Maret

Nusantaratv.com - 28 Maret 2024

Ilustrasi. (Net)
Ilustrasi. (Net)

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Bagi Anda yang hendak mengurus surat kendaraan, berikut informasi jadwal dan lokasi layanan SIM keliling di Jakarta pada hari ini, Kamis (28/3/2024), atau sehari menjelang libur memperingati wafatnya Yesus Kristus pada Jumat (29/3/2024).

Melalui informasi jadwal dan lokasi layanan ini, Anda sekalian bisa memilih layanan SIM keliling paling dekat dari rumah.

Adapun untuk waktu layanan SIM keliling Jakarta saat Ramadan, tetap berlangsung sejak pukul 08.00 hingga jam 14.00 WIB.

Layanan SIM keliling di Jakarta berada di lima lokasi. Berikut lokasinya:

- Jakarta Timur di Kantor Pusat Pajak di Jalan Gatot Subroto

- Jakarta Selatan di Kampus Trilogi Kalibata

- Jakarta Utara di LTC Glodok

- Jakarta Barat di Mall Citraland

- Jakarta Pusat Kantor Pos Lapangan Banteng

Sebagai tambahan informasi, biaya perpanjangan SIM Keliling Jakarta sesuai dengan PP Nomor 60 Tahun 2016 tentang Penerimaan Negara Bukan Pajak adalah Rp 80 ribu untuk perpanjangan SIM A dan Rp. 75 ribu untuk perpanjangan SIM C.

Sementara syarat perpanjangan SIM A atau C di SIM keliling Jakarta, yaitu:

1. Foto copy KTP yang masih berlaku

2. Foto copy SIM lama dan SIM asli

3. Bukti cek kesehatan

4. Bukti tes psikolog

Adapun cara memperpanjang masa berlaku SIM pada SIM keliling:

1. Pemohon bisa melakukan pendaftaran guna perpanjangan SIM

2. Petugas bakal memberikan formulir untuk diisi oleh pemohon sesuai data diri. Agar proses pengisian lebih cepat, disarankan membawa alat tulis sendiri

3. Seusai pengisian data diri selesai, formulir diserahkan kembali kepada petugas

4. Menunggu antrean sampai nama dipanggil oleh petugas

5. Pemohon akan dipanggil untuk masuk ke dalam mobil layanan guna mengikuti tes kesehatan

6. Setelahnya, pemohon melanjutkan ke tahap berikutnya yakni untuk berfoto

7. Setelah itu, Anda tinggal menunggu SIM jadi. Nantinya petugas akan memanggil nama sesuai yang tertera di SIM.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close