Nusantaratv.com-Di bulan suci Ramadan organisasi Himpunan Sekolah dan Madrasah Islam Nusantara (Hisminu) menggelar kegiatan Pesantren Ramadan bertajuk 'Ramadan Ceria untuk Indonesia Sejahtera' yang dilaksanakan di halaman Masjid At-Tin, Jakarta.
Kegiatan tersebut melibatkan 1000 anak jalanan yatim-piatu juga duafa.
1000 anak yatim jalanan dan duafa tampak antusias mengikuti kegiatan Pesantren Ramadan yang dilaksanakan mulai 12 Maret hingga 16 Maret 2025.
Menurut Z Arifin Junaidi yang merupakan Ketua Umum Hisminu dan juga penanggung jawab acara kegiatan Pesantren Ramadan ini menyampaikan setiap hari akan ada berbagai kegiatan mulai dari mengaji salat berjamaah, kultum hingga lomba-lomba hafalan surat pendek.
Pada kegiatan di Pesantren Ramadan kali ini pihaknya juga berharap di bulan yang baik iman dan takwa para p bisa semakin tinggi.
"Yang kita inginkan mereka setelah mengikuti Pesantren Ramadan untuk anak jalanan, yatim piatu dan duafa itu tentu iman dan takwa mereka semakin tinggi," kata Z Arifin Junaidi.