Nusantaratv.com - Poltracking Indonesia mengumumkan jumlah data yang sudah masuk 38,5% dalam hasil hitung cepat atau quick count Pemilu 2024 hingga pukul 15.50 WIB, Rabu (14/2/2024).
Akan tetapi, hasil quick count sementara yang dikeluarkan oleh Poltracking ini bukan menjadi hasil resmi Pemilu 2024.
Sebab, hasil resmi Pemilu 2024 akan diketahui lewat rekapitulasi yang dilakukan oleh KPU dari 15 Februari hingga 20 Maret 2024.
Berikut data quick count Pilpres 2024 Poltracking per pukul 15.50 WIB.
1. Anies-Muhaimin: 22,88%
2. Prabowo-Gibran: 60,01%
2. Ganjar-Mahfud: 17,13%