Harta Rp 162 M Ternyata dari Ortu Istri Menpora Dito, Ini Sosoknya

Nusantaratv.com - 19 Juli 2023

Menpora Dito Ariotedjo. (Net)
Menpora Dito Ariotedjo. (Net)

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengakui empat rumah dan satu mobil senilai Rp 162 miliar di LHKPN merupakan pemberian orang tua istrinya. Ayah mertua Dito merupakan pengusaha jasa travel haji dan umrah.

Diketahui, Dito menikahi Niena Kirana Riskyana yang merupakan putri dari Fuad Hasan Masyhur.

Fuad Hasan Masyhur ialah pendiri dan pemilik PT Menthobi Karyatama Raya Tbk (MKTR) atau Maktour. Maktour merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa travel umrah dan haji.

Maktour telah sukses melangsungkan initial public offering (IPO) pada November 2022 lalu. Saham perusahaan dihargai Rp 120 per saham dan mampu meraih pendanaan hingga Rp 300 miliar.

Di samping dikenal sebagai pengusaha, Fuad Masyhur juga aktif di berbagai organisasi. Salah satunya, dia pernah menjadi Ketua Dewan Forum Silaturahmi Asosiasi Travel Haji dan Umrah (Forum SATHU). Bukan hanya itu, ia juga dikenal sebagai politikus senior Partai Golkar.

Sebelumnya, kekayaan Dito disorot karena nilainya fantastis. Padahal, Dito masih tergolong sangat muda untuk seorang penyelenggara negara.

"Ini menjadi ramai mungkin karena fantastis angkanya dan saya masih muda," ujar Dito, Rabu (19/7/2023).

Dalam LHKPN yang telah dilaporkannya ke KPK pekan lalu, kekayaan Dito mencapai Rp 282 miliar. Namun ada lima aset yang ditulis berasal dari pemberian hadiah.

Kelima aset itu terdiri atas empat bangunan rumah dan satu mobil. Jika ditotal, kelima aset berlabel hadiah itu mencapai Rp 162 miliar. Artinya, setengah dari kekayaan Dito merupakan pemberian dari orang tuanya.

Kendati menyadari perolehan asetnya bisa menimbulkan polemik, Dito berdalih tidak bisa memilih lahir dari keluarga mana hingga mendapatkan hadiah sebesar itu.

"Kita kan tidak bisa milih lahir dari mana," tandasnya. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close