Nusantaratv.com - Jelang hari raya Idul Adha harga berbagai kebutuhan pokok di pasar Soreang Kabupaten Bandung merangkak naik. Salah satu kenaikan terjadi pada cabai yang mencapai 120 ribu perkilogramnya.
Kenaikan ini sudah terjadi sejak satu bulan terakhir. Dipasar Soreang hampir semua harga jenis cabai naik berkisar antara 100-500%. Cabai tanjung yang normalnya dijual 50 hingga 60ribu rupiah, kini dijual 120ribu rupiah perkilogramnya. Hal serupa juga terjadi pada cabai rawit merah, yang sebelumnya dijual 35ribu, saat ini dihargai 85ribu perkilogramnya.
Kenaikan signifikan terjadi pada cabai domba, yang sebelumnya hanya dijual 20 hingga 25ribu rupiah saja perkilogramnya, kini mencapai 100ribu rupiah perkilogramnya. Tak ayal banyak pembeli yang terpaksa mengurangi kuantiti pembeliannya, agar tetap bisa membeli cabai untuk kebutuhan sehari-harinya.
" Harga cabai masih tinggi diharga 100 ribu perkilogramnya," kata Sentia pedagang pasar sehat Soreang, Kamis, (7/7/22).
Elina pedagang lain mengatakan semua harga hampir naik semua jelang hari raya idul Adha ini.
"Semuanya hampir naik sih, yg signifikan ini cengek domba, dulu paling 20ribu/kg, kalo sekarang 100ribu/kg ngejualnya, iya 500% naiknya, katanya sih dari petaninya gagal panen, terus ada yang kebanjiran jadi barangnya susah, ujan terus juga katanya," ujar Elina.
Meski demikian pembeli masih tetap beli cabai namun mereka mengurangi pembeliannya.
"Pembeli sih masih ada, daripada ga ada ya mungkin mahal juga dibeli aja tapi dikutangi banget, dulu yg biasa beli seperempat paling sedikit atau sekilo, sekarang cuma se ons, setengah ons, karena harga harga setengah ons sekarang itu dulu bisa dapet seperempat," tuturnya.
Selain cabai harga kebutuhan lainnya juga ikut naik seperti harga bawang merah yang sebelumnya harga 30 ribu kini jadi 70 ribu perkilogram