Halloween Distrik Itaewon dan Kepercayaan Turunnya Hantu ke Bumi

Nusantaratv.com - 31 Oktober 2022

Halloween di Distrik Itaewon
Halloween di Distrik Itaewon

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Halloween merupakan suatu perayaan yang dapat dijumpai di sejumlah negara pada tanggal 31 Oktober.

Halloween berasal dari festival bangsa Celtic kuno atau festival Samhain. Bangsa Celtic yang hidup sekitar 2.000 tahun yang lalu merayakan tahun baru mereka pada 1 November.

Sebab mereka percaya pada malam sebelum tahun baru, batas antara dunia orang hidup dan orang mati menjadi kabur dan roh orang mati kembali ke bumi.

Namun bisakah roh orang mati yang turun ke bumi membawa korban saat kembali ke asalnya ?

Sampai saat ini belum ada jawaban yang pasti. Akan tetapi ajal dan maut setiap orang sudah ditakdirkan oleh sang pencipta.

Air mata warnai perayaan Halloween di Distrik Itaewon 

Perayaan Halloween tahun ini diwarnai tetesan air mata. 154 orang meninggal dunia dan 116 orang mengalami luka-luka di Distrik Itaewon, Kota Seoul, Korea Selatan.

Sebagian besar korban meninggal dunia adalah para remaja berusia 20-an tahun. 19 orang diantaranya merupakan warga negara asing.

Ini merupakan bencana paling mematikan kedua di Korea Selatan sejak 2014 silam, ketika kapal feri Sewol tenggelam yang menewaskan lebih dari 300 orang.

Halaman

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])