Hadiri Peletakan Batu Pertama RS Salman JIH Bandung, Hatta Rajasa Ajak Alumni Berkontribusi

Nusantaratv.com - 30 Maret 2022

Peletakan batu pertama Rumah Sakit Salman JIH Bandung. Foto: Saifal
Peletakan batu pertama Rumah Sakit Salman JIH Bandung. Foto: Saifal

Penulis: Saifal Ode | Editor: Supriyanto

Nusantaratv.com - Salman ITB gelar peletakan batu pertama Rumah Sakit Salman JIH Bandung di Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, (30/3/22).

Dalam peletakan batu pertama ini hadir tokoh nasional yang juga alumni ITB, Hatta Rajasa. Dalam kesempatan tersebut dirinya mengajak para alumni berpartisipasi untuk terealisasinya pembangunan rumah sakit ini.

"Kita akan menggerakkan kawan-kawan alumni agar mereka berwakaf, insha Allah di bulan yang baik ini, di bulan Ramadhan, banyak yang berinfaq, shadaqah, berwakaf," kata Hatta Rajasa di Soreang kabupaten Bandung.

Meski demikian dirinya menjelaskan tidak ada paksaan namun dirinya berharap kesadaran dari para alumni membantu terealisasinya rumah sakit ini.

"Tidak diharuskan namun ini adalah kesadaran dari kawan-kawan kita para alumni menyisihkan rejekinya untuk membantu terealisasinya rumah sakit ini," ujarnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Prof Suwarno selaku ketua YPM Salman ITB, dirinya menjelaskan bahwa para alumni ITB saat ini banyak yang ingin membantu pembangunan rumah sakit Salman ini, bahkan tanahnya pun wakaf dari para alumni.

"Kebetulan banyak alumni yang ingin berkhidmat kembali, termasuk tanah ini adalah wakaf, kita mengumpulkan dana dan membebaskan tanah juga," ujar Prof Suwarno.

Sebelum dibangun rumah sakit, ditempat ini telah berdiri masjid yang lokasinya berdampingan dengan tempat pembangunan rumah sakit Salman.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])

x|close