Gibran Sindir Cak Imin: Enak Banget Jawabnya Sambil Baca Catatan

Nusantaratv.com - 21 Januari 2024

Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar dan Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka. (Tangkapan layar YouTube KPU RI)
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar dan Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka. (Tangkapan layar YouTube KPU RI)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka memberikan sindiran kepada Muhaimin Iskandar (Cak Imin) dalam Debat Cawapres Pilpres 2024.

Hal tersebut terjadi usai Cak Imin menyampaikan soal data petani dan pupuk. Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu menyebut jika Cak Imin menyontek catatan yang sudah dibuat sebelumnya dalam menyampaikan paparannya.

"Baik terima kasih. Enak banget ya Gus jawabnya sambil baca catatan tadi," ujar Gibran sebelum memberikan tanggapan dalam Debat Cawapres Pilpres 2024, di Jakarta Convention Center (JCC), Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, pada Minggu (21/1/2024) malam.

Soal pupuk dan petani, Cak Imin menilai banyak petani memiliki uang, namun tidak ada pupuk yang bisa dibeli. Dia juga mengatakan potensi pupuk organik sebagai salah satu bagian penting agar produksi pertanian semakin berkualitas.

Menanggapi hal itu, Gibran mengungkapkan, kuncinya adalah ekstensifikasi dan intensifikasi lahan. "Tahun lalu kita sudah bangun pabrik pupuk di Fakfak. kuncinya untuk meningkatkan produktivitas yang kita harus genjot kawasan industri pupuk. Kita dekatkan pupuk dengan lahan-lahan pertaniannya. Otomatis produktivitas akan menigkat," jelasnya.

Di sisi lain, Gibran juga mengatakan harus ada mekanisme yang baik untuk menggenjot produktivitas petani. "Kita ingin meningkatkan produktivitas para petani, dan kita juga ingin melibatkan generasi muda melalui smart farming," tukas Gibran.
 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close