Gibran Salat Id di Balai Kota, Jadi Idul Fitri Terakhir sebagai Wali Kota Solo

Nusantaratv.com - 10 April 2024

Gibran Rakabuming Raka menunaikan salat Idulfitri 1445 H/2024 di Balai Kota Solo/ist
Gibran Rakabuming Raka menunaikan salat Idulfitri 1445 H/2024 di Balai Kota Solo/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menunaikan salat Idulfitri 1445 H/2024 di Balai Kota Solo, Rabu (10/4). 

Gibran bersama istrinya Selvi Ananda dan kedua anaknya Jan Ethes serta La Lembah Manah tiba di Balai Kota Solo sekitar pukul 06.15 WIB.

Putra sulung Presiden Joko Widodo itu tampak mengenakan baju koko warna krem dipadu celana hitam. Selvi Ananda, mengenakan mukenah warna biru langit.

Sebelum duduk di saf jemaah Gibran sempat menyalami sejumlah pejabat daerah yang berada di barisan depan.

Salat Id di Balai Kota Solo dimulai tepat pukul 06.30 WIB dengan imam KH Ibrahim Asfari al Hafidz dan khatib Rektor UIN Raden Mas Said (RMS) Toto Suharto.

Dalam khotbahnya, Toto mengajak jemaah merefleksi makna puasa dan menekankan pentingnya empat pilar moderasi beragama. 

Pertama, komitmen kebangsaan, yaitu sikap dan perilaku mementingkan dan mencintai negaranya.

Kedua, toleransi perlu dijaga sebab sikap memberi ruang dan tidak membatasi hak orang lain. Baik dalam berkeyakinan, menyampaikan pendapat, dan beraktivitas.

Ketiga, antikekerasan. 

Keempat, penerimaan terhadap tradisi.

“Antara agama budaya sejatinya saling menguatkan,” katanya.

Salat Idulfitri di Balai Kota Solo sendiri diikuti ratusan jamaah dari berbagai penjuru kota Solo. 

Bagi Gibran ini merupakan Idul Fitri terakhirnya sebagai Wali Kota Solo. Karena Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan Gibran yang maju sebagai Cawapres bersama Prabowo Subianto menjadi pemenang Pilpres 2024.

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close