FPTI Jakarta Jaring Atlet PON 2024 Melalui Kejurprov 2023

Nusantaratv.com - 30 November 2023

Kejurnas Provinsi Panjat Tebing DKI Jakarta di International Climbing Wall Park, Cakung, Jakarta, Kamis. (ANTARA/Putri Hanifa)
Kejurnas Provinsi Panjat Tebing DKI Jakarta di International Climbing Wall Park, Cakung, Jakarta, Kamis. (ANTARA/Putri Hanifa)

Penulis: Supriyanto

Nusantaratv.com - Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) DKI Jakarta menggelar Kejuaraan Panjat Tebing Provinsi DKI Jakarta 2023, mulai 30 November hingga 3 Desember 2023, untuk menjaring atlet muda berbakat yang disiapkan ke PON 2024.

“Tahun depan itu kita ada PON 2024 di Aceh. Jadi, ini menjadi cara bagi para pelatih untuk menjaring atlet-atlet, yang mungkin saja bisa lebih baik dibandingkan atlet yang saat ini sudah ada,” kata Ketua Harian FPTI DKI Jakarta Muhammad Sulaiman saat menyaksikan Kejurnas Provinsi DKI Jakarta di International Climbing Wall Park, Cakung, Jakarta, Kamis.

Sulaiman mengatakan kejuaraan tingkat provinsi ini merupakan kegiatan rutin dan wajib dilakukan oleh setiap provinsi, serta sesuai dengan amanat rapat kerja pengurus provinsi DKI Jakarta.

“Berdasarkan laporan, seluruh pengurus kota di DKI Jakarta, mengikuti kegiatan ini. Total peserta pada kejuaraan kali ini adalah 146 orang, yaitu 77 atlet putra dan 69 atlet putri,” kata Sulaiman.

Sulaiman menyatakan terdapat tiga disiplin dalam pertandingan kali ini, yakni Lead, Speed, dan Boulder. Lead dan Speed diselenggarakan untuk perorangan, sementara Boulder untuk tim.

Dari tiga disiplin itu, secara total terdapat 24 nomor yang dipertandingkan selama empat hari masa kejuaraan.
“Mempertandingkan 3 disiplin dengan klasifikasi kelas upper 18 tahun, Youth Class (A hingga D), dan Under 10 untuk usia 7 hingga 9 tahun. Kali ini kelas Junior, kita satukan ke kelas Upper 18 tahun,” ujarnya.

Kejuaraan ini, kata Sulaiman, menjadi kesempatan terakhir bagi para atlet untuk menambahkan poin setelah berbagai kompetisi di sepanjang tahun ini.

“Jadi, nilai dari Kejurprov ini akan menjadi yang terakhir. Nanti semua poin akan dijumlahkan, untuk mengetahui siapa yang akan menjadi yang tertinggi di kelasnya dan disiplinnya,” kata Sulaiman menjelaskan.

Sejalan dengan hal tersebut, pada kesempatan yang sama Ketua Pelaksana Yurizal Martin menyampaikan bahwa kejuaraan ini menjadi kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh FPTI DKI Jakarta untuk mengumpulkan poin dari para atlet panjat tebing Jakarta, sekaligus mencari bibit baru atlet panjat tebing.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan atlet-atlet panjat tebing DKI Jakarta. Ini adalah kegiatan terakhir di kepengurusan tahun 2023,” kata Rizal.

Dalam Kejurnas Provinsi kali ini, FPTI berkolaborasi dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DKI Jakarta, Dinas Olahraga Pemprov DKI, dan Girigajana Indonesia.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close