Dukungan Penuh Pemprov DKI Jakarta untuk Sukseskan Gelaran Piala Dunia U-17, Sediakan Pusat Informasi dan Akomodasi Tenaga Medis

Nusantaratv.com - 17 November 2023

Corporate Secretary Jakarta Experience Board, AT Erik Triadi dan General Manager Hotel D’Arcici Nurjanah pada konferensi pers Dukungan Pemprov DKI dalam Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Hotel D’Arcici Hotel Sunter Jakut, Jumat (17/11/2023).
Corporate Secretary Jakarta Experience Board, AT Erik Triadi dan General Manager Hotel D’Arcici Nurjanah pada konferensi pers Dukungan Pemprov DKI dalam Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Hotel D’Arcici Hotel Sunter Jakut, Jumat (17/11/2023).

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mendukung penuh gelaran Piala Dunia U-17 yang digelar di empat kota di Indonesia yakni Jakarta, Surabaya, Bandung dan Solo mulai 10 November sampai 2 Desember 2023. 

Selain menyiapkan Stadion Jakarta International Stadium (JIS) sebagai venue pertandingan, Pemprov DKI melalui Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dalam hal ini PT Jakarta Tourisindo (Jakarta Experience Board) menyediakan fasilitas pendukung berupa Information Center bagi para awak media dan akomodasi bagi para tenaga medis di Hotel D’Arcici Sunter, Jakarta Utara.

Corporate Secretary Jakarta Experience Board, AT Erik Triadi mengatakan pihaknya sangat mendukung gelaran Piala Dunia U-17 di Indonesia dan secara khusus di Jakarta. Karena ajang sepak bola kelompok usia paling bergengsi ini memberikan dampak exposure positif di dunia internasional. 

“Sejalan dengan keinginan dan harapan tersebut kami menyediakan fasilitas information center untuk membantu rekan-rekan media yang mungkin tidak memiliki akses untuk meliput ke dalam stadion,” kata Erik Triadi saat jumpa pers Dukungan Pemprov DKI dalam Penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Hotel D’Arcici Hotel Sunter Jakut, Jumat (17/11/2023). Jumpa pers dihadiri para wartawan peserta kegiatan Media Gathering 
Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik bertajuk Diseminasi Kebijakan Program dan Kegiatan Pemerintah Daerah melalui Kegiatan Kehumasan, Kolaborasi dan Kemitraan Tahun 2023. Turut hadir General Manager Hotel D’Arcici Nurjanah. 

Erik menjelaskan letaknya yang sangat strategis di salah satu ruangan Hotel D’Arcici, Information Center yang disediakan Jakarta Experience Board juga dilengkapi dengan sejumlah fasilitas pendukung yang sangat dibutuhkan untuk memudahkan para awak media bekerja menulis berita seputar perkembangan Piala Dunia U-17. 

“Ada televisi yang terhubung dengan siaran langsung seluruh pertandingan Piala Dunia U-17 yang digelar di JIS. Kita juga sediakan koneksi WiFi yang sangat bagus. Bahkan kami juga menyediakan aneka minuman, snack hingga konsumsi untuk para wartawan yang menjalankan tugas di Information Center,” kata Erik. 

“Sehingga kawan-kawan media yang bertugas di sini dapat bekerja dengan baik. Langsung update. Dengan begitu informasi di JIS dapat tersampaikan ke masyarakat,” imbuhnya. 

Selain untuk awak media, sambung Erik, pihaknya juga mendukung kelancaran tugas para tenaga medis dengan menyediakan akomodasi untuk mereka. 

“Ada sekitar 60 tenaga medis yang kita berikan fasilitas akomodasi di Hotel D’Arcici. Sehingga mereka dapat bekerja optimal dalam menangani permasalahan medis yang terjadi selama perhelatan Piala Dunia U-17 khususnya yang digelar di JIS,” ujar Erik. 

Erik mengaku bersyukur karena gelaran Piala Dunia U-17 di beberapa kota di Indonesia termasuk di Jakarta disambut antusias oleh masyarakat. 

“Masyarakat sangat antusias ingin menyaksikan pertandingan tim-tim top dunia yang bermain di JIS. Tiket selalu sold out (terjual habis),” ungkap Erik. 

Erik berharap antusiasme masyarakat Indonesia dalam menyemarakkan Piala Dunia U-17 menumbuhkan kesan positif di hati seluruh kontestan ajang bergengsi ini. 

“Mereka akan mengabarkan ke warganya bahwa Indonesia adalah negeri yang sangat mencintai sepak bola, aman, nyaman dan memiliki banyak destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi,” pungkasnya. 

Okupansi Hotel D’Arcici Meningkat

Pada kesempatan yang sama General Manager Hotel D’Arcici Nurjanah menilai positif gelaran Piala Dunia U-17 di beberapa kota di Indonesia termasuk di Jakarta. 

Sebagai satu-satunya hotel yang letaknya sangat dekat dengan JIS, Hotel D’Arcici Sunter Jakarta Utara merasakan dampak peningkatan signifikan dalam hal okupansi atau tingkat keterisian selama gelaran Piala Dunia U-17. 

“Bersyukur sekali dengan adanya gelaran Piala Dunia U-17 di JIS okupansi kami meningkat 30 persen,” kata Nurjanah. 

Diketahui Piala Dunia U-17 digelar di empat kota di Indonesia yakni Jakarta, Surabaya, Bandung dan Solo. Jumlah pertandingan yang digelar di Jakarta International Stadium cukup banyak karena menjadi venue untuk para peserta di Grup C, E dan F. JIS juga bakal menjadi venue pertandingan babak 16 besar dan babak perempat final.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close