Nusantaratv.com - Dukung Transformasi Digital Bumdes Kemkominfo Bangun Infrastruktur Telekomunikasi
Badan Aksesibilitas dan Telekomunikasi Informasi (BAKTI) Kementerian Kominfo menggelar Sosialisasi Program Kemitraan BAKTI – BUMDes di Desa Batu Cermin Kecamatan Komodo Kabupaten Manggarai Barat, Kamis (18/8/2022).
Kementerian Komunikasi dan Informatika mendukung penuh transformasi digital pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dan koperasi, dengan membangun infrastruktur telekomunikasi untuk pemerataan konektivitas digital.
“Tujuan dari program ini adalah untuk mendorong BUMDes dan juga UMKM desa untuk mendigitalisasikan bisnisnya, mengembangkan pasar mereka dan menggunakan infrastruktur yang sudah dibangun oleh BAKTI,” jelas Kadiv Layanan Teknologi dan Informasi Badan Usaha II BAKTI Kominfo, Guntoro Prayudhi saat membuka Sosialisasi Program Kemitraan BAKTI – BUMDes/BUMDesma
Guntoro menyatakan BAKTI Kominfo juga berupaya memberdayakan UMKM, BUMDes, dan koperasi dengan pemerataan konektivitas digital.
“Salah satunya dengan program kemitraan BAKTI dan BUMDes untuk menciptakan desa-desa mandiri,” jelasnya.
Menurut Guntoro pemerataan pembangunan infrastruktur telekomunikasi akan membuka kesempatan bagi pelaku UMKM di setiap desa untuk mengembangkan usahanya.
“Melalui fasilitas teknologi informasi dan komunikasi, hilirisasi dari digitalisasi, kita harus manfaatkan untuk kepentingan ekonomi dalam negeri kita, khususnya UMKM, ultramikro, BUMDes, dan koperasi,” ungkapnya.
Lebih lanjut Guntoro menjelaskan, sejak diinisiasi pada 2020 lalu, program pelatihan dan pendampingan BUMDesmart terus berlanjut hingga tahun ini. Bentuknya, antara lain pelatihan literasi digital dan pengoperasian toko online, pemasaran produk di toko online, hingga fasilitasi website jasa ISP siap pakai untuk BUMDes yang sudah beroperasi.
Sementara itu Kadis Kominfo Manggarai Barat, Paulus Setahu, mengatakan selain membangun infrastruktur dan mengembangkan ekonomi digital, Kementerian Kominfo melakukan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang dan pelaku usaha.
“Awal tahun 2022 Kementerian Kominfo telah melakukan pemberdayaan masyarakat dan pelaku UMKM di kabupaten Manggarai Barat sebagai upaya meningkatkan kualitas SDM dengan pelatihan ‘Go Digital’ yang diikuti 870 orang,” terangnya.
Kadis Kominfo juga menjelaskan kondisi sarana jaringan telekomunikasi sampai dengan tahun ini yaitu menara telekomunikasi reguler sebanyak 74 unit, menara BTS bantuan BAKTI 65 unit dan akses internet sebanyak 206 unit yang tersebar di seluruh Manggarai Barat.
Hadir pada kegiatan sosialisasi tersebut selain Kades Batu Cermin Sebastinus Seba’ juga hadir 11 Kades lainnya dan 12 BUMDes se kabupaten Manggarai Barat.