Duel Maut Pedagang Pasar di Muara Bungo-Jambi, 1 Tewas Bersimbah Darah

Nusantaratv.com - 09 April 2022

Ilustrasi duel maut/ist
Ilustrasi duel maut/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com - Dua pedagang di Pasar Tradisional, Pasar Atas Muara Bungo, Kecamatan Pasar Muara Bungo, Kabupaten Bungo, Jambi, terlibat duel maut bersenjata, pada Sabtu (9/4/2022).

Duel mengakibatkan salah seorang pedagang berinisial AS tewas bersimbah darah setelah terkena tusukan benda tajam di bagian perut.

Menurut saksi mata, duel maut bermula adanya cekcok mulut antara pelaku dengan korban. Tidak jelas apa yang dipermasalahkannya. Namun saksi mata menyebutkan, perkelahian tersebut menggunakan senjata tajam dan kayu.

Kapolres Bungo, AKBP Guntur Saputro mengatakan, keduanya merupakan pedagang di Pasar Atas tersebut.

Baca juga: Duel Maut di Kabupaten Hulu Sungai Tengah-Kalsel, 1 Tewas 1 Lainnya Kritis

Belakangan diketahui, motif perkelahian lantaran korban komplain terhadap pelaku terhadap takaran timbangannya. Selain itu, korban juga meminta harga pas. Namun, dalam penyampaiannya dilakukan dengan kata-kata yang tidak etis yang membuat pelaku emosional.

Tak terima dengan ucapan korban akhirnya terjadi perkelahian.

"Korban AS terluka dibagian perut sehingga mengalami luka-luka tusuk yang cukup parah," ujar AKBP Guntur Saputro, mengutip okezonecom.

Korban sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawa korban tak tertolong.

Saat ini, pelaku sedang dalam proses pengejaran polisi.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close