Nusantaratv.com - Desa Babai Kecamatan Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kalimantan Selatan dinobatkan sebagai Kampung Pancasila pertama di HST.
Penobatan Desa Babai sebagai Kampung Pancasila dilakukan oleh Kodim 1002 Hulu Sungai Tengah (HST) dan diresmikan oleh Wakil Bupati HST H Mansyah Saberi, pada Kamis (31/3/2022).
Wabup HST mengatakan, Kampung Pancasila merupakan indikasi bahwa masyarakat tenang dan damai dengan kondisi saat ini.
"Damai itu tidak perlu dengan uang, ingin rakat mufakat bersama inilah kedamaian sesungguhnya,"kata Mansyah Saberi.
Wabup berharap, 169 desa di HST menjadi Kampung Pancasila, karena Pancasila sudah teruji menjadi falsafah bangsa Indonesia.
Pada kesempatan yang sama, Dandim 1002/HST Letkol Kav Gagang Prawardhana mengatakan pembentukan Kampung Pancasila ini berdasarkan perintah Kasad, bahwa TNI harus bersinergi dengan Pemerintah Daerah, Polri dan komponen bangsa lainnya untuk menyukseskan program-program pemerintah.
Dijelaskan, Kampung Pancasila bertujuan meningkatkan dan mengamalkan nilai-nilai dan butir-butir Pancasila oleh seluruh rakyat atau warga negara.
"Mengapa desa Babai yang terpilih, kerena di desa ini masyarakatnya mimiliki sinergi dan toleransi antar umat beragama sehingga terjalinnya kebersamaan yang kuat," kata Dandim 1002/HST Letkol Kav Gagang Prawardhana.
Disebutkan, pihaknya kini menyiapkan 8 Kampung Pancasila di bawah binaan Koramil jajaran Kodim 1002/HST.
Kedelapan desa/kampung tersebut berada di bawah naungan 8 Koramil yaitu untuk Koramil 02/Batang Alai Selatan desa Birayang Surapati, Koramil-01/ Batang Alai Utara Desa Ilung, Koramil -03/Haruyan desa Panggung, Koramil -04/ Labuan Amas Selatan Desa Bangkal.
Kemudian, Koramil-05/Pandawan Desa Banua Supanggal, Koramil-06/Barabai Desa Babai, Koramil-07/Batu Benawa Desa Aluan Besar dan Koramil-08/Labuan Amas Utara Desa Kadundung. (dari berbagai sumber)