Nusantaratv.com - Kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur sejak awal Februari 2022 terus meningkat.
Bupati Manggarai Herybertus GL Nabit meminta masyarakat Manggarai agar tetap tenang serta mematuhi protokol kesehatan Covid-19
“Tetap tenang dan tetap mematuhi protokol kesehatan yaitu memakai masker, hindari kerumunan dan cuci tangan secara teratur,” ujar Hery Nabit dikutip dari siaran Pers Prokopim Manggarai, Selasa (1/3/2022) pagi.
Ia juga menghimbau masyarakat untuk datang ke Puskesmas atau fasilitas kesehatan lainnya untuk mengikuti vaksinasi tahap pertama maupun kedua.
“Vaksinasi Covid-19 adalah suatu hal yang wajib dilakukan oleh masyarakat untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” imbuhnya.
Terkait jenis varian Covid-19, lanjut Bupati Hery, hingga saat ini belum diketahui secara pasti apakah varian Delta atau Omicron.
Saat ini Pemerintah Kabupaten Manggarai sudah mengirimkan 4 spesimen ke laboratorium yang ada di Surabaya untuk diuji.
“Kita menunggu hasilnya. Oleh karena itu kami menghimbau kepada kita semua untuk menghindari spekulasi berkaitan dengan jenis atau varian Covid-19 yang ada di Kabupaten Manggarai,” ujar Bupati Hery.
Kasus Covid-19 di Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) terus meningkat sejak awal Februari 2022. Berdasarkan data dari gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Manggarai, tercatat sebanyak 672 kasus terkonfirmasi positif hingga 27/2/2022.
Dari jumlah tersebut 541 orang sedang menjalani isolasi mandiri sedangkan 125 orang sedang melakukan karantina terpusat di Wisma atlet Golo Dukal dan 6 kasus lainya sedang rawat di RSUD dr Ben Mboi Ruteng sedangkan 32 kasus sudah dinyatakan sembuh.