China Umumkan Telah Berhasil Kendalikan Penyebaran Covid-19 di Shanghai

Nusantaratv.com - 06 Mei 2022

Warga Shanghai menjalani tes covid-19/ist
Warga Shanghai menjalani tes covid-19/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com - Kerja keras Otoritas Shanghai, China untuk mengendalikan penyebaran pandemi covid-19 akhirnya membuahkan hasil. Pada Jumat (6/5/2022) Otoritas Shanghai mengumumkan telah berhasil mengendalikan amukan covid-19 di wilayahnya. 

Seperti diberitakan, Kota Shanghai sempat menjadi wabah Covid-19 terburuk di China. Pemerintah setempat bahkan sampai me-lockdown 25 juta jiwa selama sebulan. 

Pihak berwenang berjanji untuk tetap pada strategi nol-Covid meski biaya ekonomi meningkat. 

Wakil Wali Kota Shanghai Wu Qing mengatakan, jumlah kasus Covid-19 terbaru di pusat keuangan China tersebut berada pada tren penurunan berkelanjutan sejak 22 April.

"Saat ini, situasi pencegahan dan pengendalian epidemi kota kami terus membaik, dan epidemi telah berhasil dikendalikan secara efektif," kata Wu. 

Namun demikian, banyak dari 25 juta penduduk Shanghai masih di-lockdown dan menentang langkah-langkah tersebut diterapkan untuk mengatasi Covid-19. 

Wu memperingatkan bahwa meski transmisi komunitas telah ditekan secara efektif, tetap ada risiko kasusnya rebound.

Baca juga: Kirim Paksa Lansia ke Kamp Covid-19, Otoritas Shanghai Dihujat Warga

"Kita tidak bisa santai, kita tidak boleh kendur: ketekunan adalah kemenangan," tukas Wu, mengutip kompascom.

Diketahui, strategi yang diambil oleh China untuk melawan Covid-19 sejak pandemi meliputi pengetesan massal, karantina ketat, dan penguncian menyeluruh. 
Penanganan Covid-19 'Negeri Panda' tersebut mengancam target pertumbuhan ekonomi sekitar 5,5 persen tahun ini dan telah mengirimkan gaung ke ekonomi global. 

Meskipun sekitar 2,3 juta penduduk Shanghai masih berada di daerah berisiko tinggi yang tertutup rapat, 16,67 juta lainnya berada di "zona pencegahan" berisiko rendah.

Ini berarti, mereka dapat meninggalkan rumah mereka dan berkeliaran di sekitar komunitas mereka.

Di sisi lain, banyak warga mengeluhkan penerapan aturan dengan cara yang berbeda. Beberapa orang di "zona pencegahan" mengaku masih tidak dapat keluar meski daerah mereka telah melaporkan tidak ada kasus positif selama berminggu-minggu.

Pada Jumat (6/5/2022) Shanghai melaporkan 4.024 kasus Covid-19 tanpa gejala. Angka tersebut turun dari 4.390 sehari sebelumnya. Kasus Covid-19 bergejala yang dikonfirmasi mencapai 245 ksus, juga turun dari 261 sehari sebelumnya. Kematian turun menjadi 12, dari 13 sehari sebelumnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close