BMKG: Hampir Seluruh Wilayah Banten Berpeluang Dilanda Hujan

Nusantaratv.com - 14 November 2022

Koordinator Bidang Data dan Informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Kelas I Serang, Tarjono memprediksikan untuk hampir seluruh wilayah Provinsi Banten berpeluang dilanda hujan.ANTARA/HO-BMKG
Koordinator Bidang Data dan Informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Kelas I Serang, Tarjono memprediksikan untuk hampir seluruh wilayah Provinsi Banten berpeluang dilanda hujan.ANTARA/HO-BMKG

Penulis: Habieb Febriansyah

Nusantaratv.com -
Koordinator Bidang Data dan Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Kelas I Serang, Tarjono memprediksikan untuk hampir seluruh wilayah Provinsi Banten berpeluang dilanda hujan.
 
"Peluang hujan itu terjadi, Senin (14/11) di seluruh wilayah Banten, terkecuali Kota Cilegon berawan," kata Tarjono dalam keterangannya di Serang, Senin.
 
BMKG memprediksi peluang hujan terjadi siang hingga malam hari dengan intensitas ringan hingga lebat disertai angin kencang dan petir/kilat.
 
Masyarakat diminta waspada peluang curah hujan tersebut, terutama daerah-daerah yang rawan banjir dan longsor.
 
Saat ini, diberbagai daerah di Provinsi Banten dilanda hujan di wilayah Kabupaten Lebak, Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Serang, Kota Serang, Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Tangerang Selatan.
 
Sedangkan, kata dia, Kota Cilegon diprediksi berpeluang berawan.
 
"Kami minta warga tetap selalu waspada jika curah hujan tinggi," katanya menjelaskan.
 
Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak Agus Reza Faisal mengatakan masyarakat agar waspada banjir dan longsor, karena hujan lebat disertai petir dan angin kencang masih berpeluang terjadi siang sampai malam berdasarkan laporan BMKG.
 
Peringatan kewaspadaan banjir dan longsor tersebut guna mengurangi risiko kebencanaan agar tidak menimbulkan korban jiwa maupun kerusakan material cukup besar.
 
Berdasarkan pemetaan BPBD Kabupaten Lebak sebagian besar daerah ini dari 28 kecamatan masuk kategori rawan bencana alam, karena topografinya perbukitan, pegunungan, dan aliran sungai.
 
Oleh karena itu, masyarakat Kabupaten Lebak jika curah hujan lebat disertai petir dan angin kencang berlangsung, sebaiknya mengungsi ke lokasi yang lebih aman.
 
“Kita sudah menyampaikan peringatan kewaspadaan bencana alam itu melalui relawan-relawan BPBD tingkat kecamatan agar meningkatkan kesiapsiagaan dan kewaspadaan menghadapi cuaca buruk itu,” katanya.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close