BKHIT Papua Tengah Minta Pengepul Ikan Mengurus Sertifikasi CKIB

Nusantaratv.com - 05 Februari 2024

Kepala Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Provinsi Papua Tengah Ferdi (kedua dari kiri ke kanan). ANTARA/HO-Humas Karantina Papua Tengah
Kepala Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Provinsi Papua Tengah Ferdi (kedua dari kiri ke kanan). ANTARA/HO-Humas Karantina Papua Tengah

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Provinsi Papua Tengah meminta agar para pengepul ikan di daerah ini, dapat mengurus sertifikasi Cara Karantina Ikan yang Baik (CKIB) guna mempermudah dalam menelusuri komoditas di daerah setempat

Kepala Kantor Balai Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Provinsi Papua Tengah Ferdi melalui rilis di Timika, Senin mengatakan pihaknya mengimbau agar para pengepul ikan di daerah ini untuk dapat melakukan sertifikasi CKIB guna kelancaran usaha perikanan jika akan melakukan pengiriman keluar daerah.

"Untuk kedepannya kami mengharapkan semua pengepul dapat mendaftarkan tempatnya agar memperoleh sertifikasi Cara Karantina Ikan yang Baik (CKIB)," katanya.

Menurut Ferdi, UMKM asal Timika mampu menjangkau pasar Malaysia setelah mendapatkan pendampingan dari Kantor Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Provinsi Papua Tengah terkait CKIB.

"Pada Rabu, 31/1/2024 yang lalu ada sebanyak 588 kepiting hidup berhasil diekspor ke Malaysia, melalui Bandara Mozes Kilangin Timika," ujarnya.

Dia menjelaskan nilai ekspor komoditas tersebut mencapai Rp196 juta, hal ini tidak terlepas dari keberhasilan tim dalam mengedukasi pengusaha, dalam menjalankan sistem perkarantinaan ikan serta keamanan hasil perikanan.

"Untuk kedepannya kami mengharapkan semua pengepul dapat mendaftarkan tempatnya agar memperoleh sertifikasi Cara Karantina Ikan yang Baik (CKIB)," katanya lagi.

Ketua Tim Karantina Ikan Papua Tengah Junaid menambahkan, dengan sertifikasi CKIB maka telusuran komoditas dapat termonitor dengan baik, dan tentunya akan meningkatkan mutu ekspor ke negara lain.

"Harapan kami semua komoditas dapat secara kontinyu melakukan ekspor, tidak hanya terbatas pada komoditi live mangrove crabs saja," ujarnya lagi.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close