Begini Suasana Lokasi TPS Tempat Presiden Jokowi Nyoblos

Nusantaratv.com - 14 Februari 2024

Lokasi TPS 10 tempat Presiden Jokowi gunakan hak suaranya / Foto: Ist
Lokasi TPS 10 tempat Presiden Jokowi gunakan hak suaranya / Foto: Ist

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2024 di TPS 10 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat yang berlokasi di Gedung Lembaga Administrasi Negara (LAN) di Jalan Veteran Nomor 10, Rabu (14/02/2024).

Berdasarkan pantauan di lokasi, sejumlah petugas sudah mulai melakukan persiapan di TPS 10, mulai dari menata kursi yang dibungkus sarung berwarna hijau dan membersihkan sampah di sekitaran lokasi TPS yang menggunakan tenda berwarna kuning merah dan putih tersebut.

Selain itu, terlihat juga sejumlah petugas gabungan m yang sudah bersiaga sejak malam dilokasi TPS 10, diantaranya TNI, Polri dan Satpol PP.

Tak hanya itu saja, sejumlah anggota paspampres juga sudah terlihat berjaga dilokasi TPS tempat presiden Jokowi menggunakan hak pilihnya.

Sebelumnya, Ketua KPPS TPS 10 Kelurahan Gambir Hamdi Basjar mengatakan, TPS akan mulai dibuka pada m pukul 07.00 WIB dan pemungutan suara akan dimulai pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB.

Hamdi juga mengungkapkan bahwa di TPS tempatnya bertugas terdapat 120 orang yang terdata pada Daftar Pemilih Tetap (DPT).

"Jadi kemungkinan Pak Presiden dan Ibu (Iriana) akan datang antara jam 8 sampai jam 12," ujar Hamdi.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close