Nusantaratv.com - Pasca wilayah Bandung raya di guyur hujan lebat sejak Jumat malam, tiga kecamatan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, di rendam banjir. Tiga kecamatan itu yakni Baleendah, Bojongsoang, serta Dayeuhkolot.
Banjir ini terjadi akibat luapan sungai citarum. Di kampung bojong asih sekitar 500 rumah warga terendam banjir.
Kedalaman banjir yang merendam pemukiman warga berkisar antara 100 hingga 120 sentimeter. Akibatnya aktifitas warga keluar masuk pemukiman terganggu, warga terpaksa menggunakan perahu ataupun berjalan menerobos banjir untuk keluar rumah.
Eli salah satu warga mengaku dirinya harus menunggu perahu untuk pulang ke rumahnya.
"Ini mau pulang ke rumah tapi nunggu dari tadi," kata Eli saat ditemui di lokasi banjir, Sabtu, (16/4/22).
Meski terendam banjir warga masih memilih tinggal di lantai dua rumah mereka, warga yang tidak punya lantai dua terpaksa harus mengungsi.
Langkah pemerintah setempat dalam penanganan masalah banjir di Kabupaten Bandung masih terus dilakukan, setelah pembangunan folder air atau kolam retensi di beberapa daerah serta pembentukan curug Jompong// kedepannya pemerintah daerah juga akan membangun kembali kolam retensi di kawasan tegal luar Bojongsoang.