Arus Mudik Lebaran, Sudah Hampir 1 Juta Mobil Pribadi Tinggalkan Jabodetabek

Nusantaratv.com - 29 April 2022

Arus mudik dari Jabodetabek/ist
Arus mudik dari Jabodetabek/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com - Kebijakan pemerintah yang mengizinkan masyarakat untuk melakukan mudik Lebaran 2022 disambut antusias oleh warga Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek). 

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mencatat pergerakan kendaraan pribadi mengalami kenaikan hingga 141%. Tercatat, sebanyak 951.758 Kendaraan meninggalkan Jabotabek ke arah timur melalui Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek terus terjadi.

Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati menjelaskan total volume lalu lintas yang meninggalkan wilayah Jabodetabek ini naik 9,4% jika dibandingkan lalin normal periode November 2021 dengan total 870.371 kendaraan.

"Setelah pada Selasa (26/4/2022) atau H-6, lalu lintas meningkat hingga 89%, Jasa Marga kembali mencatat kenaikan hingga 141% pada Rabu (27/4/2022) atau H-5 kemarin, jika dibandingkan dengan lalu lintas normal pada periode November 2021," kata Adita Irawati, Jumat (29/4/2022).

Baca juga: Koordinasi dan Komunikasi Sangat Menentukan Kelancaran Arus Mudik

Tercatat, total 74.634 kendaraan meninggalkan Jabotabek melalui GT Cikampek Utama, yang pada periode normal 2021 sekitar 31.023 kendaraan.

"Secara kumulatif, sebanyak 951.758 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek pada H-10 s.d H-5 Hari Raya Idul Fitri 1443 H/2022 yang jatuh pada periode Jumat-Rabu (22-27 April 2022)," urainya, mengutip okezonecom.

Untuk diketahui, distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek menuju ke tiga arah yaitu mayoritas sebanyak 471.044 kendaraan (49,5%) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 289.122 kendaraan (30,4%) menuju menuju arah Barat (Merak), dan 191.592 kendaraan (20,1%) menuju arah Selatan (Puncak).

Angka tersebut adalah kumulatif arus lalu lintas dari lima Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama, yaitu : GT Cikupa (arah Merak), GT Ciawi (arah Puncak), dan GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama (arah Trans Jawa dan Bandung).

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close