Ansy Lema Sukses Perjuangkan Traktor Roda Empat Untuk Petani di Manggarai Timur

Nusantaratv.com - 20 Agustus 2022

Anggota DPR RI Komisi IV Fraksi PDI Perjuangan Yohanis Fransiskus Lema berhasil memperjuangkan traktor roda empat untuk petani di Manggarai Timur, NTT. Foto (Istimewa)
Anggota DPR RI Komisi IV Fraksi PDI Perjuangan Yohanis Fransiskus Lema berhasil memperjuangkan traktor roda empat untuk petani di Manggarai Timur, NTT. Foto (Istimewa)

Penulis: Gabrin | Editor: Supriyanto

Nusantaratv.com - Anggota DPR RI Komisi IV Fraksi PDI Perjuangan Yohanis Fransiskus Lema, berhasil memperjuangkan Satu Traktor Roda Empat, 10 Unit Traktor Roda Dua, 10 Unit Pompa Air, dan 10 Unit Handsprayer untuk petani di Kabupaten Manggarai Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur ( NTT).

Tiga puluh satu alat mesin pertanian (alsintan) pra panen hasil perjuangan politisi PDI Perjuangan yang akrab disapa Ansy Lema ini, merupakan hasil kerja sama dengan Direktoral Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian Kementerian Pertanian yang telah tiba di Kabupaten Manggarai Timur. 

Alsintan tersebut telah diserahterimakan kepada kelompok tani penerima di halaman aula BPP Jengok, Desa Bangka Kantar, Kecamatan Borong, Kabupaten Manggarai Timur Jumat (19/8/2022). 

"Saya berjuang mendapatkan Satu Unit Traktor Roda Empat dan puluhan jenis alsintan pra panen lainnya untuk diberikan pada petani guna mendukung modernisasi teknologi pertanian berkelanjutan agar meningkatkan produktivitas pangan di Manggarai Timur," ujar Ansy Lema dalam keterangan resmi yang diperoleh media ini Sabtu (20/8/2022).

Traktor Roda Empat Untuk Almamater

Penyerahan Traktor Roda Empat dan puluhan alsintan dilakukan Kepala Dinas Pertanian Manggarai Timur Bapak Yohanes Sentis, SP mewakili Ansy Lema yang hadir secara virtual. Hadir menyaksikan dalam penyerahan tersebut Ketua DPC PDI Perjuangan Manggarai Timur Marselis Sarimin dan jajaran pengurus DPC. 

Menurut Ansy,  bantuan Traktor Roda Empat di Kabupaten Manggarai dialokasikan kepada almamaternya Seminari Pius XII Kisol. Selain sebagai alumnus, Ansy juga melihat bahwa Seminari Kisol serius membangun pertanian terintegrasi yang terdiri dari peternakan, perikanan budidaya air tawar, perkebunan dan pertanian hortikultura. Bahkan Seminari Kisol memiliki Balai Latihan Kerja (BLK) untuk menghasilkan calon-calon angkatan kerja yang profesional, mandiri, modern, dan berkarakter.  

"Itulah mengapa, setiap tahun mulai dari 2020, 2021, dan 2022 selalu ada bantuan hasil perjuangan saya untuk Sanpio. Tahun 2020 saya memberikan bantuan budidaya ikan air tawar Bioflok senilai Rp. 200 juta, tahun 2021 saya memberikan bantuan Unit Pengolah Pupuk Organik (UPPO) senilai Rp. 200 juta, dan tahun 2022 bantuan Traktor Roda Empat," terang Ansy. 

Dijelaskan Ansy, Berbagai bantuan untuk mendukung pertanian terintegrasi di Seminari Pius XII Kisol mendukung kemajuan pendidikan juga dapat berkontribusi mendukung petani di sekitar.

Ia mengaku sangat bersyukur terus berkontribusi mendukung kiprah almamater Sanpio untuk mendidik para generasi unggul Gereja dan bangsa. 

"Bangga dan puas sekali, bisa memperjuangkan bantuan negara bagi almamater tercinta. Tidak akan pernah cukup rasa terima kasih dan syukur saya untuk sekolah yang telah berjasa besar mengasuh, mendidik, menanamkan keutamaan dan kebijaksanaan hidup," ujar Ansy. 

Dukung Kemajuan Pertanian di Manggarai Timur

Ansy menilai Kabupaten Manggarai Timur memiliki potensi perkebunan, perikanan tangkap dan budidaya, serta pertanian lahan kering dan basah yang sangat besar. Namun, para nelayan, peternak dan petani di Manggarai Timur mengeluhkan ketiadaan teknologi perikanan, pertanian, dan peternakan untuk memudahkan kerja pemberdayaan. Karena itu, sejak duduk di Komisi IV DPR RI, ia mengaku telah meminta kepada negara untuk memberikan bantuan konkrit kepada nelayan, peternak dan petani di Manggarai Timur, meskipun tidak termasuk wilayah Daerah Pemilihan (Dapil). 

"Ketika saya berkeliling di Manggarai Timur, saya menemukan berbagai potensi yang luar biasa. Namun mereka mengalami banyak kendala, salah satunya adalah ketiadaan alsintan. Meskipun bukan termasuk Dapil saya, wajib hukumnya untuk bersolider dan membantu saudara-saudari petani di Manggarai Timur. Kita adalah satu keluarga  besar NTT.  Karena itu saya meminta agar negara memberikan bantuan konkrit kepada petani di sana. Syukur Puji Tuhan, hari ini para petani telah mendapatkan bantuan alsintan" ungkapnya. 

Sejak terpilih menjadi anggota DPR RI, Ansy tercatat telah sukses memperjuangkan ribuan alsintan pra dan pasca panen bagi petani di NTT. berbagai bantuan alsintan tersebut bertujuan mendukung pembangunan pertanian di NTT.

Saat ini, teknologisasi pertanian modern berkelanjutan mendorong penggunaan alsintan untuk memudahkan kerja serta menghemat waktu dan tenaga para petani NTT. Itulah alasan Ansy setuju mendorong-memperjuangkan penggunaan alsintan pra maupun pasca panen.

“Saat ini, mekanisasi pertanian melalui alsintan tidak hanya digunakan pada lapangan/lahan pertanian (on farm), tetapi juga pada kegiatan pasca panen pengolahan. Para petani perlu dibantu alsintan agar meningkatkan produktivitas pangan,” kata Ansy.

Dalam Tahun anggaran 2022 ini, Ansy juga berhasil memberikan tiga paket bantuan Pekarangan Pangan Lestari (P2L) bagi tiga kelompok tani di Manggarai Timur. Masing-masing kelompok tani menerima bantuan sebesar Rp. 50 juta untuk menanam tanaman hortikultura di pekarangan rumah warga.

Akhirnya Ansy meminta kelompok tani penerima bantuan untuk merawat alsintan yang sudah dimiliki. Mesin yang tidak dirawat akan cepat rusak. Jika alsintan sudah memperlihatkan rusak ringan, tapi tidak dilakukan perbaikan, maka rusak ringan ini akan menjadi rusak berat. 

“Alsintan yang ada harus digunakan seoptimal mungkin, jangan sampai alsintan 'tidur' tidak terpakai dan akhirnya rusak,” tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close