Acara G20 Belum Selesai, Menlu Rusia Mendadak Tinggalkan Bali

Nusantaratv.com - 16 November 2022

Menlu Rusia Sergei Lavrov. (Net)
Menlu Rusia Sergei Lavrov. (Net)

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia Sergei Lavrov meninggalkan Bali jelang deklarasi terakhir KTT G20. Lavrov menyerahkan kepada Menteri Keuangan Rusia Anton Siluanov guna mewakili negaranya.

"Seperti yang diharapkan, Mr Lavrov meninggalkan Bali pada akhir hari pertama KTT G20," kata kantor berita negara Rusia RIA Novosti melaporkan pada Selasa (16/11/2022) malam. 

"Deklarasi terakhir akan disetujui besok (hari ini) setelah pertemuan tentang digitalisasi," imbuhnya mengutip AFP. 

"Rusia akan diwakili Menteri Keuangan (Anton) Siluanov," kata sumber tersebut.

Pertemuan terbesar para pemimpin dunia sejak awal pandemi diadakan tanpa Presiden Rusia Vladimir Putin di Pulau Bali, Indonesia.

Ini terjadi hampir sembilan bulan setelah dimulainya serangan Rusia di Ukraina yang telah membuat harga energi dan pangan melonjak dan melihat ancaman nuklir menjadi sorotan.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close